Minggu, 15 Desember 2013

Khasiat dan Manfaat Semanggi Gunung (Calincing) untuk Hepatitis Kronis, Luka, Bisul, Diare, Sariawan, Bau mulut

Calincing atau Semanggi Gunung adalah tanaman liar yang mudah ditemukan disekitar kita. Nama Ilmiah calincing adalah Oxalis corniculata.  Sekilas penampilan tanaman ini mirip dengan semanggi, dari bentuk daunnya. Calincing adalah tanaman kecil penutup tanah yang punya bunga berwarna kuning. Daunnya berbentuk hati dan ada tiga helai pada ujung tangkai daunnya. Efek farmakologis dari Calincing adalah rasa asam, sejuk. Bersifat penurun panas, menetralisir racun, antibiotik, anti-inflamasi, penenang, menurunkan tekanan darah. calincing adalah sebutan dari daerah Jawa barat sedang di daerah lain punya nama berbeda antara lain Mala-mala (Maluku); Semanggen, semanggi gunung, cembicenan (Jawa); Daun asam kecil lela, semanggi (Sumatra); Cu jiang...

Sabtu, 14 Desember 2013

LALAP DAUN POHPOHAN YANG KAYA DENGAN ANTIOKSIDAN CEGAH OSTEOPOROSIS, JANTUNG, IMUNITAS DLL

Penulis pertama kali merasakan lalapan daun Poh-pohan saat di kota Bogor jawa barat.  Saat pertama kali mencicipi daun poh-pohan ini yang ada hanya rasa aneh di lidah dan di otak karena belum terbiasa makan. Daun Pohpohan ini punya rasa yang unik dengan aroma tajam. Daun Poh-pohan ini ternyata makanan favorit bagi orang Sunda sebagai lalapan. Daun Poh-pohan yang nama ilmiahnya adalah Pilea Trinervia atau sinonimnya Pilea melastomoides, mungkin hanya bisa kita jumpai di Jawa Barat saja, karena kebanyakan orang Sunda yang sangat menyukai daun Poh-pohan ini.  Poh-pohan ternyata mengandung antioksidan yang berkhasiat untuk mengurangi akumulasi radikal bebas,  menetralisir racun, mencegah inflamasi dan  melindungi penyakit genetik. ...

Minggu, 01 Desember 2013

Herbal Untuk Hipertensi atau Darah Tinggi denga Meniran, Daun Murbei, Buah Ranti, Pulasari

Kehidupan yang kian keras, bising, penuh persaingan dan beban pekerjaan yang tinggi membuat seseorang mudah terkena hipertensi. Penyakit hipertensi atau darah tinggi ini sering mengundang penderitaan lainnya seperti stroke dan sakit jantung. Makan berlebihan, gaya hidup yang  kacau, sering stres, banyak merokok dan minum minuman keras adalah biang penyebab tekanan darah tinggi. Tengkuk biasanya lalu tegang bila bangun pagi, sukar konsentrasi, susah tidur dan sulit buang air besar. Gejala ini sama dengan penderita stres. Tekanan darah tinggi bukan monopoli manusia modern, tapi juga sering dialami nenek moyang. Karena itu banyak bahan alami dan racikan ditemukan untuk mengatasi penyakit ini. Bawang putih, buah wuni, belimbing wuluh, belimbing manis, seledri, mentimun, jeruk nipis dan...

Page 1 of 7612345Next
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes