Tampilkan postingan dengan label Demam Balita. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Demam Balita. Tampilkan semua postingan

Minggu, 08 September 2013

KHASIAT JARAK PAGAR UNTUK PENURUN PANAS BAYI, SARIAWAN, BENGKAK, HERNIA, REMATIK dan KORENGAN

Jarak Pagar ( Jatropha curcas) beberapa tahun terakhir populer sebagai bahan baku minyak biodiesel.  Banyak orang membudidayakan jarak pagar ini untuk kebutuhan biodiesel tersebut.  Konon biodiesel dari jarak pagar setara dengan minyak solar.   Namun jarak pagar juga punya khasiat pengobatan juga.   Perhatian Minyak Jarak tidak boleh di minum atau tertelan karena mengandung Racun yang sangat berbahaya untuk kesehatan manusia.

a. Obat Masuk angin dan penurun panas (demam) pada bayi
Bayi yang demam panas bisa membuat orangtua khawatir dan panik, ada obat tradisional untuk penuru panas bayi dengan Jarak Pagar.  
Caranya :
1. Ambil 2-3 helai daun jarak diolesi minyak makan baru dipanaskan diatas api kompor sekitar 1-2 menit.
2. setelah merata panasnya, letakkan pada perut maupun punggung bayi agar tidak lepas bisa dipasang dengan gurita bayi
 
b. obat pencahar
Caranya:
Ambil daun jarak segar dapat dikukus dan dimakan sebagai lalapan

c. Obat Bengkak
Caranya:
Daun dikukus matang dibungkus ditempat yang sakit

d. Obat Hernia
Caranya :
Ambil Daun + sedikit garam dilumatkan tempelkan dititiktengah telapak kaki

e. Obat Koreng
Caranya:
Ambil Daun segar direndam air panas sampai lemas tempelkan ke tempat yang sakit

f.    SAKIT GIGI :
Getah jarak bersifat antimikroba sehingga dapat mengusir bakteri seperti jenis staphylococcus, Streptococcus dan Escherechia Coli dan dapat digunakan untuk mengatasi sakit gigi karena gigi berlubang (Hariyono dan Soenardi, 2005).

g.   SARIAWAN : 
Patahkan tangkai dari pohon jarak baru dipetik, akan ada sedikit getah yang keluar,    getah itulah yang langsung dioelskan di bibir yang sedang sariawan.

H.    PERUT  KEMBUNG –  MASUK ANGIN PADA BAYI :
Bila bayi tiba-tiba Menceret dan Perutnya Kembung akibat Masuk angin , ambillah beberapa Daun Jarak Pagar yang tua diambil dan disiangi di atas nyala api biar agak layu dan diolesi minyak kelapa , Minyak Telon atau KAYU PUTIH  , ditempelkan pada bagian bawah perut dan pinggang , dibiarkan beberapa Jam akan langsung terjadi pembuangan Gas dan zat yang tidak berguna dari dalam Perut .

I.    SEMBELIT  :
Petik 4 helai Daun Jarak Pagar yang Segar karena berfungsi sebagai Pencahar Ringan  , di kukus dan di makan daunnya yang sudah di kukus selama 7 hari berturut – turut atau sampai penyakit Sembelitnya berkurang atau hilang.

J.   KORENG – JAMUR – GATAL-GATAL dan BENGKAK  :
Minyak Biji Jarak Pagar  asli bisa langsung dihangatkan terdahulu dan dioleskan pada bagian tubuh yang terkena penyakit Kulit atau Bengkak – terkilir atau juga bisa dipakai sebagai Minyak Urut dicampuri dengan bahan-bahan obat lain nya .

K.   LUKA  dan PERDARAHAN  :
Obat Luka : 2 sendok the Minyak Jarak Pagar , ¼ sendok the Belerang , sejari tangan kayu Secang / Cendana + 2 Sendok makan Vaselin , semuanya dipanaskan atau tumis dan aduk merata , dinginkan sebentar sebelum dioleskan pada Luka .
Luka baru berdarah bisa dihentikan langsung dengan Getah Pohon Jarak Pagar karena bersifat  Anti Mikroba = Bethadine untuk mengusir Infeksi / Bakteri Staphylococcus , Streptococcus, dan Escherichia coli.

L.      REUMATIK  dan GATAL KAKI   :
Ambil daun Jarak Pagar yang Tua dan segar , di cuci bersih dan di tumbuk halus dengan air secukupnya , Lumuri bagian tubuh yang Rematik atau terkena exim gatal Kaki dsb nya , bisa juga di compress beberapa jam .

M.      OBAT  BATUK & PELURU DAHAK  :
Akar Pohon Jarak Pagar yang sudah di Cabut , di bersihkan dan direbus dengan air 7 gelas sampai mendidih tersisah 2 gelas , di minum pagi dan sore hari , sampai 3 kali rebusan baru dig anti akar baru . 

N. RADANG ANAK TELINGA : 
Getah Jarak Pagar lalu diteteskan sebanyak 6 tetes ke dalam anak telinga , sehari boleh dilakukan 6 kali sampai sembuh.

Selasa, 03 September 2013

KHASIAT DAUN KEMANGI UNTUK JANTUNG, TULANG, ANTIOKSIDAN, JAMUR, DEMAM

Anda suka makan kemangi? berbahagialah kalau anda penggemar kemangi. karena Kemangi banyak manfaatnya bagi kesehatan kita.  Daun Kemangi tentu tidak asing lagi bagi kita semua tertutama penggemar lalapan. Kemangi sudah menjadi bagian dari kehidupan kita dan makanan terasa tidak lengkap tanpa ada kemangi terutama untuk lalapan.  Daun Kemangi punya aroma yang menyegarkan yang sangat khas.
Aroma daun kemangi yang unik ini berasal dari minyak atsiri yang ada pada daun dan bagian bunga. Selain atsiri, daun kemangi juga mengandung beberapa senyawa lain: senyawa 1-8 sineol, zat arigin,  zat flavonoid, boron, stigmasterolnya, anetol, eugenol, betakaroten, magnesium, triptofan, dll.  
Selain untuk menghilangkan bau mulut daun kemangi punya banyak manfaat kesehatan dan pengobatan. Berikut ini beberapa manfaat jika anda rajin mengkonsumsi dau kemangi.

Anti Radikal Bebas
Khasiat daun kemangi sangat baik untuk melawan radikal bebas, ini karena daun kemangi memiliki antioksidan yang sangat baik untuk melawan radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh kita. Antioksidan yang berupa flavonoid dan juga eugenol mempu mencegah pertumbuhan bakteri,virus dan jamur.
Membantu Pertumbuhan Tulang
khasiat daun kemangai dapat membantu pertumbuhan tulang kita. Ini karena daun kemangi memiliki kandungan kalsium dan fosfor yang berperan penting dalam mengatur pembentukan dan pertumbuhan tulang. Kemudian kandungan astenol dan boron dalam daun kemangi memberikan khasiat daun kemangi yang berperan aktif dalam merangsang funsi kerja dari hormon estrogen dan juga hormon endrogen, serta mencegah pengeroposan tulang.
Melancarkan Aliran Darah dan Jantung
khasiat daun kemangi dapat membantu melancarkan aliran darah dalam tubuh kita. Ini dilihat dari daun kemangi yang memiliki kandungan magnesium yang dapat membantu merilekskan jantung dan juga pembuluh darah, sehingga menjaga aliran darah untuk tetap lancar. 
Daun Kemangi berfungsi menjaga dan memelihara kesehatan jantung. Meningkatkan fungsi pembuluh darah nadi (artery) pada pasien stroke. Kandungan isoflavon pada kemangi dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah nadi (arteri) pada pasien stroke. 
Kandungan betakaroten dan magnesium pada kemangi, yang merupakan mineral penting yang berperan dalam menjaga kesehatan jantung.
Meningkatkan Imunitas Kekebalan Tubuh
khasiat daun kemangi dapat membantu untuk meningkatkan kekebalan tubuh, ini karena daun kemangi memiliki kandungan beta karoten yang dapat meningkatkan respon antibodi, sehingga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Kandungan beta karoten juga dapat membantu sintesis protein sehingga mendukung proses pertumbuhan dan juga dapat memperbaiki sel-sel yang rusak. Selain itu, khasiat daun kemangi dari kandungan beta karoten tersebut dapat membantu untuk meningkatkan fungsi penglihatan.
Meningkatkan Tegakan
Daun kemangi  mengandung zat arginin yang dapat menguatkan daya hidup sel jantan sehingga memperbesar peluang pembuahan sel telur. Selain itu, daun kemangi juga mengandung zat eugenol dan apigenin fenkhona yang dapat membantu meningkatkan kualitas "tegakan"  bagi para pria.
Mengobati Panu
Jamur Panu pada kulit dapat diatasi dengan daun kemangi juga.  Caranya cukup mudah. Ambil segenggam daun kemangi dan cuci bersih, setelah itu haluskan. Beri sedikit air campuran kapur sirih dan selanjutnya balurkan pada bagian kulit yang terserang panu. Sebaiknya dilakukan dua kali dalam sehari.
Mengobati Sariawan
Caranya cukup ambil daun kemangi kira-kira 50 helai dan cuci hingga bersih. Selanjutnya kunyah daun tersebut kurang lebih dua hingga tiga menit. Setelah halus, telah daun kemangi tersebut dan langsung minum air hangat. Untuk hasil maksimal, lakukan maksimal 3 kali dalam sehari.
Menghilangkan Mual dan Flu
Caranya cukup mudah, pertama keringkan daun kemangi dan kemudian seduh layaknya teh. Minum air teh kemangi tersebut dua kali dalah sehari dan badan Anda akan sembuh dari mual serta menghalau flu datang.
Menghilangkan Bau Mulut
Caranya, ambil daun kemangi, biji juga akarnya. Bersihkan dan kemudian seduh dengan air yang panas. Air seduhan tersebut bisa Anda tambahkan dengan gula merah atau madu. Minum air tersebut di setiap pagi sebelum beraktifitas.
Meredakan Perut Kembung
Caranya, rebus daun kemangi dengan bawang merah yang kemudian dicampur dengan minyak kelapa. Ramuan tersebut segera dioleskan pada perut yang dirasa kembung.
Redakan demam dan masuk angin pada Balita. 

Caranya :Ambil beberapa daun kemangi, kemudian diremas bersama bawang merah dan minyak kelapa, lali dioleskan ke perut, dada, dan punggung, Akan mengatasi perut kembung/masuk angin dan deman pada anak balita.
Menunda menopose. 
Kandungan Zat triptofan pada daun kemangi bisa menunda monopause. Jadi perbanyak konsumsi daun kemangi untuk menunda massa menopose.
Keputihan. 

Kandungan senyawa eugenolnya dapat membunuh jamur penyebab keputihan.
Membantu pematangan sel telur 

Kandungan Zat stigmaasterol dalam kemangi merangsang pematangan sel telur.
Anti Peradangan (Anti inflamasi). 

Kandungan zat cineole, myrcene dan eugenol berfungsi sebagai antibiotik alami dan antiperadangan.


   
 

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes