Tampilkan postingan dengan label kapalan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kapalan. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 19 Januari 2013

OBAT ALAMI TUMIT PECAH-PECAH DENGAN GETAH PEPAYA

Kalau anda terutama remaja putri punya masalah kulit kaki seperti kulit pecah-pecah atau kapalan, anda tidak usah bingung-bingung cari obatnya. Cukup dengan getah pepaya saja dijamin permasalahan anda akan tuntas.  Ibu-ibu biasanya memakai getah pepaya untuk melunakkan daging, kalau sekarang kita akan pakai untuk menghaluskan kulit. Caranya :
  1. Torehkan buah pepaya yang masih muda dengan pisau sampai keluar getahnya.
  2. Oleskan getah pepaya itu ke daerah kapalan / kulit kaki yang pecah-pecah dengan gerakan memutar berlawanan dengan jarum jam. Jangan lupa waktu mengolesinya pakai kaos tangan plastik atau apa lah yang penting jangan biarkan kulit tangan kamu kena getahnya soalnya lumayan keras, kulit kamu juga bisa menipis dibuatnya. 
  3. Lakukan langkah 1 dan 2 sekali sehari (sebaiknya setelah mandi sore) setiap hari selama 1 minggu atau sampai kamu kira cukup (tergantung ketebalan kapalannya). 
  4. Lalu perhatikan apa yang terjadi, kapalan dan pecah-pecah di kaki kamu hilang tak ada sisanya sama sekali. 
  5. Selamat mencoba, kulit kaki kamu akan halus dan terlihat seperti putri keraton tidak pecah-pecah.

Minggu, 19 Agustus 2012

Khasiat dan Manfaat Obat Herbal Patah Tulang (Euphorbia tirucalli)

Dari namanya saja tanaman ini disebut patah tulang, dan bentuknya memang kayak tulang di patah-patah. tanaman patah tulang atau nama ilmiahnya Euphorbia tirucalli. Tanaman ini banyak getahnya, sebagaimana cirikhas tanaman dari famili euphorbiaceae.  Bentuknya yang mirip tulang ini ternyata juga bermanfaat untuk mengobati tulang yang patah.
Disamping biasa di pakai untuk tanaman obat, cabang dan ranting yang sudah keringkan bila dibakar dapat digunakan mengusir nyamuk mirip obat nyamuk bakar yang spiral itu, tapi yang ini lebih alami. Jika suka meracun ikan di empang, getahnya digunakan untuk meracun ikan kemudian ikan akan mabok dan mudah ditangkap. Hati-hati terhadap getahnya jangan sampai terkena mata, karena dapat menyebabkan kebutaan.
Getah tanaman patah tulang mengandung senyawa euphorbone, taraksasterol, alfa-laktucerol, euphol, dan senyawa damar.  Bagian tanaman yang dapat di gunakan untuk pengobatan adalah bagian akar, batang kayu, ranting dan getah.

Pemakaian :

* Untuk di minum: Akar dan ranting dikeringkan lalu ditumbuk menjadi bubuk. Campur dengan lontong beras sampai merata, lalu dibuat pil kecil-kecil sebesar telur cecak lalu jemur. Dimakan bila perlu tapi kalo yang ini B.C belum pernah mencobanya.

* Untuk pemakaian luar: Herba ditumbuk halus lalu dipakaikan pada bagian yang sakit seperti bisul, kurap, terkilir, patah tulang dan luka.


Kapalan (clavus), kutil

1/2 kg dahan dan ranting patah tulang setelah dicuci bersih direbus dengan 4 liter air sampai tersisa menjadi 2 liter. Bagian tubuh yang kulitnya menebal atau ada kutilnya direndam dalam air godokan tadi sewaktu masih hangat, selama 1/2 jam.
Setelah dikeringkan, oleskan param yang dibuat dari trusi yang telah ditumbuk halus dicampur dengan putih telur, lalu dibalut dan bisa juga dioleskan getahnya secara rutin

Tulang patah (fraktur)


1. Kulit diatas tulang yang patah digosok dengan getah tanaman.
2. Kulit luar dahan patah tulang digiling halus, Tempelkan diatas tulang yang patah, lalu dibalut.
3. 3/4 genggam tangkai dan daun tanaman, 1 genggam daun srigi, dicuci lalu digiling halus, Ramas dengan 4 sendok makan air garam, dihangatkan sebentar. Dipakai untuk menurap bagian tubuh yang patah, lalu dibalut dengan daun bakung/ kulit randu. Diganti 2 kali sehari.

Frambusia
1/2 genggam patah tulang, 1/2 kepalan tangan gadung cina, dicuci lalu ditumbuk halus. Aduk merata dengan 1 sendok makan getah buah gondang dan 2 sendok makan getah buah pepaya muda, Ramuan ini dipakai untuk melumas dan menurap kulit yang sakit. Lakukan 2 kali sehari.

Tahi lalat yang membasar dan gatal

Tahi lalat digosok dengan air jeruk nipis, lalu dengan kapas tahi lalatnya dilumaskan getah patah tulang. Lakukan beberapa kali sehari, bila sudah kering diulang. Hati-hati jangan kena mata.

Sakit gigi


Beberapa tetes getah patah tulang. dengan kapas yang bersih dilumaskan pada gigi yang sakit dan berlubang. Lakukan 1-2 kali sehari, hati-hati jangan sampai mengenai gigi yang sehat. Catatan : Getah berbahaya bagi mata, dapat menyebabkan buta. Bila getah masuk ke dalam mata, cepat dibilas dengan air kelapa/santan.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes