Tampilkan postingan dengan label Jantung. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Jantung. Tampilkan semua postingan

Rabu, 01 Juni 2016

Khasiat Tanaman Murbei Untuk Obat Diabetes,Hipertensi, Jantung, Rambut Rontok dan Uban dll

Tanaman Murbei atau nama ilmiahnya adalah Morus alba mungkin sudah jarang dijumpai disekitar kita.  Bahkan mungkin ada yang hanya pernah mendengar saja bahwa, daun murbei digunakan sebagai makanan ulat sutera sehingga tanaman murbei banyak dijeumpai di daerah penghasil sutera.


Dalam bahasa inggris disebut Mulberry, dan oleh lidah orang kita dipelesetkan menjadi murbei.  Sejak jaman dahulu murbei telah diketahui  mempunyai khasiat pengobatan. Murbei ini diduga merupakan tanaman asli dari China daratan dan kemudian menyebar keseluruh dunia.  Tanaman murbei cukup mudah dikenali terutama dari buahnya yang berwarna ungu tua ini dan berbentuk buni.
Murbei banyak mempunyai khasiat obat yang bisa digunakan secara langsung oleh masyarakat.
Berikut ini beberapa khasiat dari tanaman murbei untuk obat.

Diabetes
Daun murbei segar 10 gram dicuci bersih. Rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa +/- 1 gelas. Setelah dingin diminum secara rutin satu gelas setiap hari.

Hipertensi
Daun murbei segar 15 gr dicuci bersih, Rebus dengan 2 gelas air selama 15 menit. Setelah dingin air rebusan dibagi 2 diminum pagi dan sore.

Bisul dan radang kulit
Daun segar sebanyak satu genggam cuci lalu rebus dengan dua gelas air biarkan sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin kemudin disaring, diminum sekaligus.
Rebusan daun murbei juga berguna untuk membersihkan darah jika diminum secara teratur.

Jantung lemah
Buah murbei dapat bermanfaat bagi kesehatan jantung. Kadungan alami di dalamnya mampu memperkuat sistem saraf dan mengurangi kolesterol jahat sehingga mencegah penyumbatan di aliran darah. Sehingga sangat efektif dalam mencegah serangan jantung dan stroke.


cara : Buah murbei segar sebanyak 10 gram ditambah air masak 1 gelas lalu dibuat jus dan langsung minu. 


Bisa ular
Daun murbei segar sebanyak 20 gram cuci lalu digiling halus, tambahkan 1/2 cangkir air masak, disaring dan diperas; air yang terkumpul bisa langsung diminum sekaligus.

Rematik,
Ranting murbei kering sebanyak 15 gram rebus dengan 3 gelas air bersih sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring lalu diminum.

Hepatitis kronis, Anemia dan Hipertensi
Buah murbei segar sebanyak 10 gram ditambah air masak 1 gelas lalu dibuat jus dan langsung minum

Menghaluskan kulit dan Flek Hitam pada wajah
Murbei mengandung anthocyanin, jenis antioksidan yang lebih kuat daripada antioksidan dalam buah lainnya. Antioksidan ini dapat melindungi kulit dari efek radikal bebas dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.  Antioksidan dalam Murbei dapat menghapus bintik-bintik gelap di wajah.

Rambut Rontok
Jika Anda menderita kerontokan rambut, ekstrak murbei adalah alternatif yang aman dan alami. Anda dapat mengaplikasikan jus buah murbei ke rambut.  Produksi melanin di rambut bisa ditingkatkan oleh kandungan dalam buah murbei. Saat ini banyak orang muda yang rambutnya beruban prematur.  Dengan minum jus murbei secara teratur bisa membuat rambut jadi sehat.

Minggu, 21 Juni 2015

KHASIAT DAN MANFAAT TANAMAN BUNI/WUNI UNTUK JANTUNG, ANEMIA, SIFILIS

Buah Buni atau juga biasa disebut Wuni adalah tanaman berbentuk pohon yang sudah lama dikenal mempunyai khasiat pengobatan. Nama Ilmiah dari Buni adalah Antidesma bunius dan tanaman ini adalah tanaman asli Indonesia, dan bisa juga dijumpai di negara asia. Buah wuni masuk dalam keluarga euphorbiaceae.  Buah Wuni saat ini agak sulit dijumpai ditanam oleh masyarakat, walaupun tanaman wuni ini banyak sekali manfaatnya terutama untuk kesehatan.

Nama lokal buah wuni di berbagai daerah di Indonesia antara lain :
1. Sunda = Huni, huni gedeh, huni wera, beras-beras, wuni (Sunda)
2. Jawa = wuni (Jawa);
3. Bugis-Makasar = bunih, katakuti, barune, bunetedong 
4. Sumatra Utara = buah monton 
5. NTT = bune ;
6. Gorontalo = takuti ;
7. Sumbawa = barune ;
8. Lampung = bonia ;
9 Madura = bumeh
Buah wuni atau buni biasa ditanam dipekarangan rumah, buahnya cukup menarik dan rasanya asam manis.   Buah wuni ini cukup kecil dalam untaian panjang seperti buah merica.  Di Indonesia orang biasa makan buah sega, atau dijadikan rujak.  Buah buni yang sudah matang warnanya biru kehitaman dan biasa digunakan sebagai pewarna biru alami. Daunnya muda bisa dimakan sebagai lalapan. daun mudanya bisa dipakai sebagai pengganti tomat untuk mengolah masakan ikan seperti untuk membuat sup ikan kuah asam.

Penggunaan Wuni Untuk Pengobatan
1. Sifilis
Bahan
– Daun buni 10 g
– Daun cakar ayam 10 g
– Daun sambiloto 5 g
– Daun rumput mutiara 5 g
– Daun sendok 5 g
Cara membuat
Rebus seluruh bahan dengan 2 gelas air (sekitar 400—500 cc) hingga mendidih. Diamkan hingga dingin kemudian minum tanpa ampas 2—3 kali sehari sebelum makan.

2. Kurang Darah
Ambil 45 butir buni matang. Tambahkan 2 ruas jari asam kawak, 1 jari kunyit. Tumbuk semuanya sampai halus. Setelah itu, tambahkan ½ cangkir air matang dan 1 sendok makan madu. Aduk sampai rata, peras dan saring. Lakukan pengobatan sampai sembuh. 

3. Jantung Berdebar
Ambil buah buni sebanyak 30 butir. Tambahkan 10 lembar daun sembung, 1 jari kayu manis, ½ jari jahe, dan gula enau 2 jari. Cuci semua bahan dan potong-potong seperlunya. Kemudian rebus dengan 4 gelas air bersih sampai tersisa 2 gelas. Dinginkan lalu saring, bagi menjadi 2. Minum ramuan ini pagi dan malam.
 
4. Hipertensi
Gunakan 35 butir buah buni matang. Cuci bersih lalu buang bijinya. Tumbuk atau blender sampai halus. Makan ramuan ini sekaligus, dan segera minum air hangat sesudahnya. Lakukan pengobatan ini 3 kali sehari sampai sembuh.

Sabtu, 03 Januari 2015

KHASIAT DAN MANFAAT DAUN GEDI MERAH UNTUK KOLESTEROL, HIPERTENSI, MAAG DAN DIABETES

Di Daerah Manado atau di Sulawesi Utara tanaman Gedi Merah atau nama ilmiahnya Abelmoschus manihot L, banyak digunakan masyarakat, karena tanaman ini banyak dijadikan sebagai sayuran. Daun Gedi Merah sudah lama digunakan masyarakat sebagai pengobatan alternatif untuk menurunkan kadar kolesterol, hipertensi dan Diabetes alias kencing manis.

Gedi Merah
Gedi Merah
Dari hasi penelitian diketahui bahwa kandungan total polifenol ekstrak gedi merah sangat tinggi yang dihitung berdasarkan kandungan total fenol (1003,5 mg/Kg), kandungan total flavonoid (722,5mg/Kg) dan kandungan total tannin (1029 mg/Kg). Ekstrak gedi merah mengandung flavonoid golongan flavanon dan flavanonol.  Dalam dunia farmasi, flavanoid dikenal sebagai zat antioksidan, yang bisa mengurangi risiko terkena serangan jantung. Flavanoid dalam daun gedi juga berpotensi untuk mencegah, bahkan menghambat dan membunuh sel kanker. 

Daun gedi kaya vitamin A, Zat Besi (Fe) , dan serat yang sangat dibuthkan untuk pencernaan. Kolagen dalam daun gedi berkhasiat antioksidan, dan menjaga kesehatan kulit. Serat daun akan menyerap kolesterol dan lemak, hingga savur ini diyakini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan hipertensi.

Untuk mendapatkan Khasiat Daun Gedi Merah cukup mudah yaitu dengan cara meminum air rebusan Daun gedi Merah.  Khasiatnya antara lain bisa untuk turunkan tekanan darah tinggi, kolesterol, Maag dan diabetes .

Sabtu, 25 Oktober 2014

Khasiat dan Manfaat Krokot Untuk Jantung Berdebar, Usus Buntu,Desentri, Keputihan, Kencing Darah

Saat kecil,penulis mengenal tanaman krokot ini sebagai pakan jengkerik atau kelinci piaraan.  Tanaman yang tumbuh liar ini memang sering dijumpai di pinggir jalan atau pekarangan rumah.
Tanaman yang punya nama ilmiah Portulaca oleraceae L. ini merupakan tanaman herba setahun yang termasuk dalam famili Portulacacaeae bisa juga dibuat sayur.
Tanaman Krokot
Krokot tumbuh liar ditempat-tempat terbuka yang terkena sinar matahari. Tanaman ini diperkirakan berasal dari daratan Amerika tropis di Brazil yang dapat tumbuh dari dataran rendah sampai ketinggian 1.800 m dpl. Batang krokot berbentuk bulat yang tumbuh tegak atau sebagian/seluruhnya terletak di atas tanah tanpa mengeluarkan akar. Batangnya berwana cokelat keunguan dengan panjang 10-50 cm. Daunnya tunggal, tebal berdaging, datar dan letaknya berhadapan atau tersebar. Tangkainya pendek berbentuk bulat telur sungsang, bagian ujungnya bulat melekuk ke dalam. Pangkal batangnya membaji dengan tepi rata, panjangnya 1-4 cm dan lebar 5-14 mm. Warna permukaan atas daun hijau tua, permukaan bawahnya merah tua. Bunganya berkelompok 2-6 buah yang keluar dari ujung percabangan. Mahkota daunnya berjumlah lima buah, berwarna kuning dan kecil-kecil.bunga ini akan mekar pada pagi hari antara pukul 8.00-11.00 siang dan layu menjelang sore. Buahnya berbentuk kotak, bijinya banyak dengan warna hitam cokelat mengkilap. Tanaman ini dapat diperbanyak dengan biji.

Tanaman ini memiliki kandungan kimia antara lain : KCl, KSO4, KNO3, nicotinic acid, tanin, saponin, vitamin A, B, C, l-noradrenalin, noradrenalin, dopamin,dopa.
Bagian yang dipakai sebagai bahan obat adalah seluruh tumbuhan, baik yang segar atau yang telah dikeringkan. Tanaman ini dapat dikeringkan dengan cara mencucinya sampai bersih setelah itu diuapkan lalu dijemur kemudian digiling menjadi bubuk lalu disimpan.

Tanaman ini dapat menyembuhkan penyakit, antara lain :· Disenteri, diare akut· Radang akut usus buntu (appendicitis acuta)· Radang payudara ( mastitis)· Wasir berdarah (Hemorrhoidal bleeding)· Badan sakit dan pegal (Rheumatism)· Keputihan · Gangguan sistim saluran kencing· Sakit kuning (Hepatitis)· Cacingan dan sesak napas (biji dan buahnya)
Cara pemakaian untuk Pengobatan
1. Radang akut usus buntu :
1. ambil segenggam herba segar, dicuci bersih lalu ditumbuk dan diperas sampai terkumpul 30ml. Tambahkan gula putih secukupnya dan air matang yang sudah dingin sampai menjadi 100 ml kemudian diminum. Lakukan 3 kali sehari.2. krokot an jombang (Taraxacum officinale) masing-masing 60 gram kemudian digodok dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Dibagi untuk 3 kali minum

2.· Disentri :
550 gram herba segar diuapkan selama 3-4 menit, lalu ditumbuk halus dan diperas sampai terkumpul air perasannya kira-kira 150 cc. Mium air perasannya sebanyak 50 cc, 3 kali sehari

3.· Keputihan :
200 gram krokot dijuice dan diambil airnya kemudian masukkan putih telur lalu di tim. Makan selagi hangat.

4· Jantung berdebar :
1 genggam tanaman krokot dicuci bersih lalu digiling halus, tambahkan ½ cangkir air masak dan 1 sendok makan madu, diperas, disaring lalu diminum. Lakukan 2 kali sehari.

6· Kencing darah :
100 gram krokot dan 25 gram daun sendok (Plantago mayor L.) digodok lalu airnya diminum.
 
7· Demam :
1 genggam krokot direbus sebentar tetapi tidak boleh terlalu matang lalu dimakan.
Warning : wanita hamil dilarang mengkonsumsi ini.

Jumat, 24 Oktober 2014

Jus Buah Untuk Penyakit Jantung, Hipertensi, Sakit Dada

Masalah kesehatan Jantung banyak menyebabkan kematian dan menjadi pembunuh utama pada abad modern ini.  Penyakit jantung umum  digunakan untuk menyebut penyakit yang mengganggu sistem pembuluh darah yang menyerang jantung dan pembuluh darah, antara lain jantung koroner, serangan jantung, tekanan darah tinggi dan sakit di dada (angina).
Tak seorang pun menginginkan mengidap penyakit jantung. Oleh karena itu, kita harus lebih mengenal apa penyebabnya dan bagaimana mencegahnya. Banyak faktor yang menyebabkan seseorang rentan terhadap penyakit jantung. Yang kita ketahui selama ini, penyakit jantung disebabkan karena bertambahnya umur atau faktor keturunan.
Faktor utama penyebab seseorang rentang terhadap penyakit jantung adalah masalah gaya hidup. Maka, penyakit jantung bisa dicegah dengan menerapkan pola hidup sehat. Salah satunya dengan mengikuti terapi jus, seperti tertuang dalam buku ‘Rahasia Sehat dengan Jus Buah dan Sayuran’, karya Budi dan dr. Gatot Ibrahim.
Banyak sayuran yang bisa dimanfaatkan untuk terapi jus, seperti bayam, seledri, wortel, tomat, labu siam, asparagus, jagung, kangkung, dan brokoli. Semua jenis kacang-kacangan juga bisa, seperti kacang kedelai, kacang panjang, kacang hijau, kapri manis, dan paprika.
Sedangkan buah yang bisa dimanfaatkan untuk terapi jus, antara lain mangga, pir, alpukat, semangka, anggur, belimbing, nanas, markisa, rambutan, melon, lengkeng, dan zaitun. Di bawah ini adalah salah satu contoh jus yang bisa Anda ramu sendiri di rumah. Selamat mencoba…
Jus Melon-Lengkeng-buncis (untuk 1 gelas)
Bahan:
100 gr melon, dipotong-potong
100 gr kelengkeng, dipotong-potong
60 gr buncis, dipotong-potong
60 ml air
1 sdm madu
1 sdm air jeruk lemon/ nipis
3 potong es batu

Cara Membuat:
Masukkan potongan melon, lengkeng, buncis, air, perasan jeruk, dan es batu ke tabung blender. Haluskan hingga lembut kemudian saring. Tuang jus ke dalam gelas dan langsung minum.
Jus Strawberi Kombinasi (untuk 1 gelas)
Bahan :
100 gram strawberi, potong-potong
100 gram tomat, potong-potong
60 ml susu tawar non fat
1 sdm madu
1 sdm perasan jeruk nipis/ lemon
3 potong es batu

Cara Membuat:
Masukkan potongan strawberi, tomat, susu tawar cair, perasan air jeruk dan potongan es batu kedalam blender. Haluskan hingga lebut dan hidangkan segera.

Senin, 30 Juni 2014

KHASIAT DAN MANFAAT MINYAK ZAITUN UNTUK KECANTIKAN dan KESEHATAN

Zaitun atau dalam bahasa inggris disebut olive sudah lama dikenal sebagai bahan obat tradisional bahkan sejak ribuan tahun silam.  Minyak zaitun adalah minyak yang didapatkan dari proses pemerasan buah zaitun  yang nama ilmiahnya adalah Olea europaea.  Buah zaitun ini merupakan tanaman yang banyak ditanam di daerah mediterania.  Minyak zaitun yang berwarna hijau bening ini telah lama digunakan oleh kaum perempuan untuk mempercantik diri. 


a. Khasiat dan  Manfaat Minyak Zaitun Untuk Kecantikan
Pelembab wajah

Kandungan zat linoleic acid mampu menjaga air menguap. Sehingga, zat ini amat baik untuk digunakan sebagai pelembab kulit yang kering dan mulai berkeriput. Caranya Oleskan pada wajah sembari dipijit ringan selama 10 menit. Kemudian bilas dengan air bersih.

Penyubur rambut

Minyak zaitun bisa membantu menyuburkan rambut supaya rambut lebih hitam dan lebat. Caranya cukup dicampurkan dengan shampo yang anda pakai kemudian dibilas sampai bersih.

Merawat kulit 
Caranya dengan mengoleskan minyak zaitun ketika mandi. Kulit tubuh pun akan terjaga kelembabannya dan terlihat lebih bercahaya.
Caranya dengan mencampur minyak zaitun dengan garam kasar, untuk membuat scrub alami. Selain membantu pengelupasan sel-sel mati, pemakaian minyak zaitun pada tubuh bisa membuat kulit lebih cerah.

Merawat Tangan dan kuku
Caranya dengan mencampurkan satu sendok makan minyak zaitun dengan air hangat untuk merendam tangannya 1 minggu sekali. Kebiasaan ini membuat kulit tangan dan sekitar kukunya lembut.  Menggunakan minyak zaitun untuk kuku pada saat tidur juga merupakan cara terbaik untuk dapat memiliki kuku yang sehat.

Perawatan Kaki Pecah

Kaki pecah-pecah atau kasar bisa diatasi dengan perawatan minyak zaitun. Caranya denga mengoleskan minyak zaitun ke telapak kaki dan sekitar pergelangan kaki. Bungkus dengan kaus kaki dan kenakan selama tidur pada malam hari. Kemudian bersihkan dipagi harinya. Bisa dilakukan pada tangan. Lakukan secara rutin selama satu bulan untuk hasil maksimal.

b. Khasiat dan Manfaat Minyak zaitun untuk Kesehatan

Penyakit Jantung

Kandungan antioksidan nabatinya sangat tinggi sehingga akan menurunkan resiko Penyakit Jantung. Cukup dengan minum 2 sendok setiap hari akan mengurangi resiko penyakit jantung.  Minyak zaitun  mengandung lemak tak jenuh tunggal yang membantu dalam mengurangi kadar kolesterol berlebihan.

Anti Kanker

Minyak zaitun dapat mereduksi kerusakan sel (kerusakan ini dapat memicu kanker). Fenol dalam minyak zaitun extra virgin bertindak sebagai antioksidan pencegah penyakit untuk menghambat proses kanker ; asam oleat diperkirakan mencegah penyebaran tumor.

Artritis

Minyak zaitun mengandung Prostaglandin yang bermanfaat untuk mengatasi nyeri sendi dan pengeroposan tulang. Caranya dikonsumsi dalam campuran makanan sehari-hari dan akan membuat antinyeri dengan melumasi sendi dan mencegah pembengkakan. Atau dengan mengoleskan minyak zaitun pada nyeri otot atau nyeri sendi.

Mencegah Diabetes

Kandungan minyak zaitun berupa lemak tak jenuh tunggal. Sehingga minyak zaitun bermanfaat untuk menurunkan kadar gula dalam darah serta risiko diabetes tipe 2.

Menghentikan Rasa Nyeri

Kandungan oleokantal dapat mencegah radang, mirip dengan penghilang rasa sakit seperti ibuprofen dan obat antiradang lainnya. Minyak zaitun dapat digunakan untuk obat oles luka lecet, luka sobek, dan gangguan yang berisiko menimbulkan radang, bengkak, dan nyeri.

Mencegah Pikun

Kandungan Asam lemak tak jenuh tunggal dalam Minyak Zaitun berfungsi untuk menjaga struktur sel dan membran dalam otak, sehingga membantu mencegah hilangnya ingatan.

Mencegah Osteoporosis

Minyak zaitun membantu penyerapan kalsium yang diperlukan untuk mencegah pengeroposan tulang.

Rabu, 04 Juni 2014

KHASIAT BUAH WALUH UNTUH CEGAH DIABETES, KANKER, KOLESTEROL, JANTUNG KORONER, TEKANAN DARAH DLL

Labu Kuning atau kalau di jawa disebut Waluh, tentu sudah kita kenal buahnya.  Di negara barat buah yang disebut pumpkin ini biasa dijadikan simbol pesta haloween.  Buah waluh yang ukurannya cukup besar ini dilubangi membentuk mata hidung dan mulut kemudian diisi dengan lilin pada malam hari.  Labu Kuning atau Waluh ini cukup enak rasanya, biasanya dibuat kolak oleh ibu-ibu, atau campuran sayuran. Bahkan sekarang banyak tersedia kue dengan bahan dasar dari buah waluh yang lezat rasanya.

 
Nama ilmiah dari Waluh alias labu kuning ini adalah Cucurbita moschata. Sebenarnya yang disebut Waluh sebenarnya ada  banyak spesies seperti  Cucurbita argyrosperma, Cucurbita maxima, Cucurbita moschata, dan Cucurbita pepo.  
Daging buah waluh berwarna oranye karena banyak mengandung beta-karotena. Daging buahnya berasa manis asam. Daun muda waluh juga dapat dibuat sebagai sayuran.  Waluh/Labu kuning juga banyak kandungan gizinya, dalam waluh ada kandungan serat, vitamin, karbohidrat, 34 kalori, lemak 0.8, 45mg kalsium, dan mineral 0.8 sehingga labu kuning sangat baik dikonsumsi oleh anak-anak maupun orang tua.  Lycopen terdapat juga dalam waluh. Juga terdapat beberapa mineral seperti zat besi (Fe), Seng (Zn) dan Selenium (Se) yang berkhasiat meningkatkan kesuburan pada laki-laki.

Waluh sangat cocok bagi penderita Diabetes Melitusa karena dikenal mempunyai indeks glikemik yang sangat rendah.  Waluh juga mampu memperbaiki fungsi pankreas yang memproduksi insulin.  Waluh mampu memperbaiki jaringan yang dirusak oleh diabetes.  Bila pankreas tidak berfungsi dengan baik, maka pankreas akan mengalami kesulitan untuk memproduksi insulin, padahal insulin sangat dibutuhkan tubuh untuk memecah glukosa dalam tubuh.   Dengan rajin mengonsumsi buah waluh, beberapa penyakit  dapat dicegah seperti diabetes mellitus ,arterosklerosis (penyempitan pembuluh darah), jantung koroner, tekanan darah tinggi, bahkan bisa pula mencegah kanker karena antioksidannya tinggi.


Waluh/Labu kuning juga sarat gizi, memiliki kandungan serat, vitamin, dan karbohidrat yang tinggi. Selain itu,didalam waluh juga terkandung 34 kalori, lemak 0.8, 45mg kalsium, dan mineral 0.8 sehingga labu kuning sangat baik dikonsumsi oleh anak-anak maupun orang tua, karena kandungan gizi yang terdapat didalamnya sangat baik untuk kesehatan tubuh. Pada anak-anak dapat digunakan untuk menambah nafsu makan dan sebagai obat cacingan. menurut para ahli penelitian, dapat mencegah penyakit degeneratif seperti diabetes mellitus (kencing manis),arterosklerosis (penyempitan pembuluh darah), jantung koroner, tekanan darah tinggi, bahkan bisa pula mencegah kanker. Pada buah labu kuning terdapat kandungan kimia seperti saponin, flavanoid dan tanin.


Kandungan kimia pada waluh inilah yang akan berfungsi untuk mengurangi kadar gula dalam darah, menjadi sumber anti-bakteri dan anti- virus, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, meningkatkan vitalitas, mengurangi terjadinya penggumpalan darah. Selain itu juga dapat meningkatkan aktifitas vitamin C sebagai antioksidan mencegah oksidasi LDL kolesterol yang dapat mengakibatkan kerusakan dinidng pembuluh arteri ( proses awal terjadinya atherosklerosis) dan menghambat penggumpalan keping-keping darah sehingga baik untuk orang yang sudah mulai penempelan kolesterol pada dinding pembuluh darah atau orang pasca serangan/stroke, serta dapat digunakan sebagai pengikat protein dan pelindung protein dari degradasi mikroba rumen.

Selain buahnya Biji waluh juga sangat bermanfaat, biji waluh terdapat hormon beta-sitosterol yang berkhasiat menghambat kerja enzim 5-alfa reduktase. Enzim ini berfungsi mengurangi pembentukan hormon dihidrotestosteron dan hormon testosteron sehingga pembesaran kelenjar prostat dapat dicegah.

Senin, 12 Mei 2014

Khasiat dan Manfaat Talas Untuk Obat Diare, Disentri, Radang Ginjal, Nyeri Otot, Jantung dll

Daun talas bukan nama asing tentunya bagi kita, sejak SD kita sudah diperkenalkan dengan peribahasa "Bagai Air di daun Talas" eh daun Keladi.  Keladi adalah nama lain dari talas dan masing-asing daerah punya nama lokalnya sendiri. 
 

Dari sisi gizi talas termasuk unggul, dimana dalam 100 gram talas yang dikukus tanpa bumbu, mengandung 142 kalori. Kalori berasal dari karbohidratnya. Mantapnya, dalam 100 gram itu lemaknya cuma 0,75 gram,  sedangkan seratnya sebanyak 5,3 gram. Jumlah ini sudah memenuhi 20,5% kebutuhan serat Anda dalam sehari. Serat sangat bagus untuk memperlancar kerja pencernaan.  Makan talas dapat mencegah risiko gangguan jantung dan tekanan darah tinggi. Talas rebus tanpa tambahan apa pun, 100% bebas dari kolesterol. Kandungan sodium dalam 1 cangkir (132 gram) talas hanyalah 20 mg, atau hanya 1% dari konsumsi batasan konsumsi sodium harian.

Sebagai sumber energi, talas masih kalah populer dibandingkan nasi, sebagian besar masyarakat jarang peduli pada tumbuhan ini dan talas banyak tumbuh liar dan belum banyak membudidayakannya.  Talas meski dianggap makanan kelas rendah, saat ini sudah diolah dalam bentuk beragam olahan. Juga memiliki beragam khasiat untuk mengobati berbagai jenis penyakit tertentu.

Nama ilmiah Talas adalah Colocasia esculenta. Tinggi dapat mencapaitinggi 1.5 m, batangnya bergetah. Sebagai tumbuhan liar talas dapat tumbuh dipinggiran sungai, rawa, tanah tandus. Pada dasarnya dapat tumbuh diketinggian 250 – 2000 meter diatas permukaan laut.   Meski dapat tumbuh tinggi namun daun talas maksimal hanya 5 helai batang talas sekaligus sebagai tangkaidaun. Warnanya ada yang hijau ada yang ungu kemerahan. Jika umbinya sudah membesar secara alamiah daun dan batang talas akan mati.

Talas atau taro tercatat sebagai tumbuhan asli kawasan tropis namun ada yang mengatakan talas merupakan tumbuhan asli Tahiti dan kepulauan Polynesia di pasifik. Nama taro berakar dari bahasa Tahiti.

Berbagai penelitian yang dilakukan talas mengandung : Zat besi, Kalsium, Garam fosfat, Protein, Vitamin A, dan B. Zat – zat tersebut tidak hanya terdapat pada umbinya tetapi pada daunya. Dalam 100 gram daun talas mengandung :
Air 85.66 gr ; Magnesium 45 mg ;Vitamin B-6 0.146 mg ; Energi 42 kcal ; Phosphor, P 60 mg
Folate 125.7 mcg ; Protein 498 gr ;Potassium K 648 mg ;Vitamin A 4825 IU ; Total lemak 0.74 gr
Sodium 3 mg ; Vitamin A,RE 483 mcg RE ; Karbohidrat 6.71 gr ; Zeng 0.41 mg ; Vitamin E 2016 mg ; Serat 3.7 gr ; Selenium 0.9 mg ; Asam lemak jenuh 0.151 gr ; Kalsium 107 mgVitamin C 52 mg
Asam lemak tak jenuh 0.06 gr ; Zat besi, Fe 225 mg ; Thiamin 0.209 mg

Besar dan beragamnya kandungan kimia talas tersebut membuat banyak ahli merekomendasikan talas untukmengobati berbagai penyakit seperti : Diare, Peranakan turun, Pembengkaan, Disentri, Kutil, Eksim, Muntah darah, Digigit serangga, Bisul, Biduren, Sakit tulang, Luka terkena benda tajam, Radang ginjal, Sakit sendi, Benjolan kelenjar limpa, Sakit otot. Hasil uji coba menunjukkan reaksi positif pada penderitaanyang penyakit tersebut yang menjalani terapi pengobatan menggunakan ramuan talas.

Afrika tercatat sebagai penghasil talas terbesar didunia. Disamping digunakan untuk obat juga diolah sebagai makanan ringan. Di China, talas menjadi hidangan special pada tiap penyambutan tahun baru china. Di Jepang produk olahan talas dipasarkan secara besar-besaran diberbagai supermarket, kondisi yang sama juga ditemukan di AS, olahan talas didatangkan dari Hawaii Negara bagian AS yang menjadi sentra budidaya dan produksi olahan talas.Berdasarkan data FAO pada tahun 2005 produksi talas dunia mencapai 9.2 metricton. Negara produsen terbesar talas saat ini Ghana 1.8 matrikton, China 1.6 matrikton, Kamboja 1.1 matrikton, dan beberapa Negara lainya.

Manfaat Talas Untuk Pengobatan secara tradisional antara lain :

Obat diare:
Ambil 30 gr batang talas tambahkan 30 gr patikan kebo cuci semua bahan potong-potong seperlunya kemudian rebus dalam 2-3 gelas air bersih sampai tersisa separo. Saring menjadi dua bagian minum ramuan selagi hangat pagi dan sore. Lakukan pengobatan sampai penyakitnya sembuh.

Obat disentri :
Ambil 20 gr akar talas segar, cuci sampai bersih lalu potong seperlunya. Kemudian rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa separonya. Saring lalu tambahkan gula seperlunya aduk sampai rata minum ramuan selagi hangat. Lakukan pengobatan sampai penyakitnya sembuh.
 
Obat biduren :
Ambil 50 gr akar talas, tambahkan 150 gr iga sapi cuci kedua bahan hingga bersih kemudian ditim hingga selama 2 jam. Ambil airnya lalu minum selagi hangat, iga sapinya dimakan.

Obat radang ginjal :
Ambil 500 gr isi talas kupas kulitnya, cuci hingga bersih lalu diiris lalu jemur hingga kering, goring tanpa minyak hingga kering benar lalu giling hingga menjadi bubuk. Ambil bubuk setengah sendok makan lalu diseduh dengan satu gelas air panas. Tambahkan gula merah secukupnya aduk sampai rata, lalu diminum. Lakukan pengobatan 1-2 kali sehari sampai penyakitnya sembuh.

Obat nyeri sendi dan otot :
Ambil isi talas secukupnya, kupas kulitnya lalu ditumbuk atau diblender sampai halus, tambahkan 1-2 sendok the cuka beras putih dan minyak wijen secukupnya, aduk sampai rata. Oleskan ramuan pada bagian sendi dan otot yang sakit. Lakukan pengobatan secara rutin 1-2 kali sehari.

Kamis, 13 Maret 2014

KHASIAT DAN MANFAAT BUAH PISANG Untuk Kesehatan

Buah Pisang : Mengandung tiga jenis gula alami – Sukrosa, Fruktosa dan Glukosa yang dikombinasikan dgn FIBER, Pisang memberikan tambahan sokongan energi yg langsung cukup banyak. Penelitan telah membuktikan bahwa dengan hanya dua buah pisang mendukung energi yang cukup utk kuat selama 90 menit. Tidak heran mengapa pisang merupakan buah nomor satu yang banyak dikonsumsi oleh atlit dunia.Namun bukan hanya energi yg dihasilkan, buah pisang juga dapat menjaga tubuh selalu fit. Dan membantu utk mencegah beberapa penyakit, diperlukan untuk menambah diet harian kita.
Depresi : Berdasar survey terbaru oleh “MIND” terhadap orang yang mengalami Depresi, banyak yang terbantu setelah mengkonsumsi buah pisang.
Oleh karena pisang mengandung Tryptphan, sejenis protein yg diatur tubuh menjadi Serotonin, diketahui dapat membawa efek relax, menambah suasana hati pada umumnya menjadi lebih baik.
PMS (Sindrom yg terjadi pada banyak wanita mulai 2 s/d 14 hari sebelum haid : Lupakan obat-obatan – makanlah buah pisang. Vitamin B6 yg terkandung mengontrol tingkat glukosa darah, yg dapat mempengaruhi kondisi tubuh lebih baik.
Anemia (Kekurangan darah) : Tinggi zat besi, buah pisang dapat merangsang produksi hemoglobin (sel darah merah) dan membantu kasus penyakit ANEMIA
TEKANAN DARAH : Buah unik tropis ini mengandung zat potassium yg cukup tinggi dan rendah garam, membuat tekanan darah menjadi lebih baik. Dan banyak lagi, sebuah perusahaan Makanan dan Obat-obatan di Amerika Serikat mengklaim buah pisang dapat mengurangi resiko dari tekanan darah tinggi dan penyakit STROKE
Vitamin/Energi utk OTAK : 200 orang pelajar sekolah di Twickenham (Middlesex) terbantu dalam ujian mereka tahun ini setelah setiap sarapan, istirahat dan makan siang selalu mengkonsumsi buah pisang sebagai pemacu kekuatan berpikir mereka. Penelitian juga memperlihatkan bahwa buah yg disertai zat potassium dapat membantu otot mata menjadi lebih awas.
SEMBELIT : Tinggi kadar fiber, dapat membantu program diet untuk mengempiskan bagian perut. membantu mengatasi masalah tanpa ber-efek murus-murus
RASA SAKIT ; Salah satu cara mudah/cepat mengobati rasa sakit adalah dengan membuat campuran buah pisang dengan milkshake, ditambahkan dengan madu. Buah pisang meredakan perut dan dengan bantuan madu dapat meredakan kadar gula, sedangkan susu selain menyegarkan juga membantu proses re-hidrasi sistem tubuh
SAKIT JANTUNG : Buah Pisang memiliki zat asam semut (penetral asam) yang alami terhadap tubuh, dan jika anda menderita karena ada bagian yg sakit pada jantung, coba utk makan pisang untuk meringankan rasa sakit tersebut.
Rasa nyeri dipagi hari : Makan buah pisang setelah sarapan membantu kadar gula anda untuk mengurangi rasa sakit/pegal2 sewaktu bangun pagi
GIGITAN NYAMUK : Sebelum menggunakan cream oles anti gigitan serangga, coba olesi bagian yang terkena gigitan tsb dengan bagian dalam kulit pisang. Banyak ditemukan orang yang sukses mengurangii pembengkakan dan iritasi pada bagian kulit yg telah digigit oleh serangga.
URAT SYARAF : Buah pisang tinggi kadar vitamin B yang membantu menenangkan sistem URAT SYARAF
KELEBIHAN BERAT BADAN DAN BEBAN PEKERJAAN : Studi pada Institut Psikologi di Austria menemukan bahwa tekanan pada pekerjaan mendorong kita utk mengkonsumsi (lebih senang memakan) snack, coklat, keripik dsb. Memperhatikan dari 5000 pasien rumah sakit, ditemukan bahwasanya kebanyakan dari kasus obesitas (kegemukan) disebabkan oleh tekanan pekerjaan. Hasil laporan menyimpulkan bahwa untuk menghindari kecanduan makanan tersebut, kita perlu mengendalikan kadar gula darah kita dengan makanan ringan yg tinggi karbohidrat setiap 2 (dua) jam utk menjaga kadar gula tsb stabil
Bag.PENCERNAAN : Pisang digunakan sebagai makan diet mencegah gangguan pencernaan dikarenakan lembut/halusnya susunan/tekstur dari buah pisang tsb. Hanya buah mentah inilah yg dapat langsung dapat dimakan tanpa harus susah2 mengolahnya. Dan juga menetralisir kelebihan zat asam dan mengurangi iritasi dengan melapisi bagian dalam perut kita.
PENGENDALIAN SUHU : Banyak pendapat yg menyatakan bahwa buah pisang ini sebagai penyejuk/penyegar yg dapat mengurangi baik secara fisik maupun emosional calon Ibu. Di negara Thailand sbg contoh, wanita hamil memakan pisang utk memastikan bahwa bayi yg akan lahir dengan kondisi SAD yg terkendali ( SAD = gangguan/kecemasan sang calon ibu): Buah pisang membantu penderita SAD karena mengandung Zat alami Tryptophan = asam amino yg mengandung protein utk pertumbuhan dan metabolisme yg normal sbg penghasil niasin (niasin : vitamin A, B utk fungsi normal system syaraf pembuangan)
MEROKOK : Buah pisang dapat membantu orang yg akan berhenti merokok, karena kandungan vitamin B6 dan B12 dan juga kandungan potasium dan magnesium membantu tubuh mencegah efek dari gangguan akibat zat NIKOTIN
STRES : Potasium merupakan mineral penting yg dapat menormalkan detak jantung, mengirim oksigen ke otak dan mengendalikan kadar cairan tubuh. Saat kita sedang mengalami STRES (gangguan pikiran yg dapt mengakibatkan gangguan badan), tingkat metabolisme mjd naik, dan karenanya terjadi pengurangan kadar potasium. Ini dapat dikendalikan dengan makanan ringan dari pisang yg kaya dgn kadar potasiumnya
STROKE (jenis penyakit yg diakibatkan kehilangan fungsi dari anggota atau bagian lain tubuh saat aliran oksigen dlm darah menuju otak terganggu): Menurut penelitian “Jurnal Medis di New England”, memakan buah pisang adl bagian dari program DIET yg dapat mengurangi resiko kematian akibat STROKE sebanyak 40%.

Minggu, 09 Maret 2014

KHASIAT DAN MANFAAT KENIKIR UNTUK ANTIOKSIDAN, LEMAH JANTUNG, PENGUAT TULANG, CEGAH KANKER

Kalau orang bilang kenikir mungkin saja persepsi kita keliru dengan tanaman lain yang disebut tahi kotok.  Kenikir dan tahi kotok memang punya penampakan yang mirip terutama daunnya.  Kenikir punya nama ilmiah Cosmos caudatus yang masuk dalam famili Asteraceae.  Daun kenikir punya aroma yang khas, dan secara tradisional digunakan masyarakat kita sebagai sayuran terutama untuk masakan macam pecel, urap dan sejenis salad lainnya. Daun kenikir ini punya kandungan antioksidan yang istimewa, setidaknya ada empat senyawa kuersetin yang menimbulkan aktivitas antioksidan yang sangat kuat, bahkan lebih hebat dibandingkan dengan tokoferol atau vitamin E.   Adanya antioksidan ini bisa mencegah kanker, karena fungsi antioksidan adalah mencegah kerusakan sel pada tubuh kita. Daun kenikir juga bermanfaat untuk memperbaiki sirkulasi atau peredaran darah, pencegah penuaan dini, lemah jantung, penambah nafsu makan dan mencegah osteoporosis pada tulang karena kandungan kalsium yang tinggi. 
Agar manfaat kenikir bisa dirasakan secara nyata, caranya cukup mudah, anda bisa mengkonsumsi sebanyak satu genggam daun kenikir mentah atau dikukus sebagai asupan sayur setiap harinya.




Contoh pemanfaatan daun  Kenikir untuk obat
1. Kurang nafsu makan, penguat tulang, antioksidan, perbaiki peredaran darah
Bahan : 100 g daun kenikir segar;
Cara : cuci bersih, kemudian makan sebagai lalapan
 
2. Lemah jantung
bahan : 100 g daun kenikir segar, 
Cara I : cuci bersih, lalu makan sebagai lalap mentah atau kukus daun kenikir segar dan makan sebagai lalap setengah matang. 
Cara II :  rebus daun kenikir dengan 3 gelas air sampai tersisa 2 gelas. Minum air hasil rebusannya.

3. Pengusir serangga
Kenikir menjadi pestisida alami untuk tanaman pertanian. caranya cukup dengan menanam kenikir di antara tanaman buah atau kebun anda.

Sabtu, 14 Desember 2013

LALAP DAUN POHPOHAN YANG KAYA DENGAN ANTIOKSIDAN CEGAH OSTEOPOROSIS, JANTUNG, IMUNITAS DLL

Penulis pertama kali merasakan lalapan daun Poh-pohan saat di kota Bogor jawa barat.  Saat pertama kali mencicipi daun poh-pohan ini yang ada hanya rasa aneh di lidah dan di otak karena belum terbiasa makan. Daun Pohpohan ini punya rasa yang unik dengan aroma tajam. Daun Poh-pohan ini ternyata makanan favorit bagi orang Sunda sebagai lalapan. Daun Poh-pohan yang nama ilmiahnya adalah Pilea Trinervia atau sinonimnya Pilea melastomoides, mungkin hanya bisa kita jumpai di Jawa Barat saja, karena kebanyakan orang Sunda yang sangat menyukai daun Poh-pohan ini. 
Poh-pohan ternyata mengandung antioksidan yang berkhasiat untuk mengurangi akumulasi radikal bebas,  menetralisir racun, mencegah inflamasi dan  melindungi penyakit genetik.  Disamping itu Pohpohan mengandung falvonoid yang tinggi sehingga bisa digunakan sebagai anti kanker.
Daun Poh-pohan mengandung mineral kalsium yang sangat tinggi. Karena kandungan kalsium yang sangat tinggi itu, maka daun Poh-pohan sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh dari:

Nyeri otot tulang
Kekurangan kalsium menyebabkan pergerakan yang tidak normal pada seluruh otot licin dan otot jantung, sehinga tubuh kehilangan kelincahan, pengendalian keseimbangan, gerakan dan kemampuan koordinasi. Gerakan tubuh ditentukan oleh rangsangan atau stimulasi otot tulang, sementara rangsangan otot tulang timbul karena peran kalsium yang sangat penting. Jika asupan kalsium dalam tubuh tidak memadai, maka akan terjadi nyeri pada otot tulang.

Keropos tulang/osteoporosis

Kalsium dalam tubuh berperan sebagai elemen ang memberi kekerasan pada tulang. Oleh karena itu, kalsium mampu membentuk kerangka yang mampu menanggung berat badan. Jika dalam tulang tidak terdapat endapan kalsium yang cukup, maka akan terjadi kekacauan dalam metabolisme sel tulang, hingga volume tulang berkurang.

Penurunan Kekebalan Tubuh

Kekuranan kalsium mampu memicu terjadinya penurunan kekebalan tubuh. Karena dengan kekurangan imunitas tubuh terhadap serangan penyakit, maka dengan sangat mudah terjangkit berbagai penyakit yang seharusnya bisa ditangkal oleh system kekebalan tubuh.

Penurunan daya ingat

Ion kalsium berperan penting dalam proses pengeluaran dan pengiriman sinyal syaraf. Rangsangan pada syaraf otak besar berhubungan erat dengan transmisi ion kalsium di dalam dan diluar neuron. Ketika organisme kekurangan kalsium, dendosignal syaraf juga mengalami hambatan mekanisme rangsangan dalam tubuh manusia juga mengalami kerudakan. Gejala pada anak anak mudah kaget, menangis di malam hari, resah, sulit tidur dan super aktif.

Ganguan dalam jantung

Jantung mengemban tugas untuk mempertahankan nyawa. Kendati hanya sebesar kepalan tangan, jantung mampu mengantarkan darah setiap saat kesetiap sel dalam tubuh. Kemampuan ini berasal dari konstraksi otot jantung secara terus menerus. Padahal konstraksi dan ekspansi jantung serta penyimpanan dan pengunaan energinya tidak lepas dari pengaruh kalsium.

Selasa, 03 September 2013

KHASIAT DAUN KEMANGI UNTUK JANTUNG, TULANG, ANTIOKSIDAN, JAMUR, DEMAM

Anda suka makan kemangi? berbahagialah kalau anda penggemar kemangi. karena Kemangi banyak manfaatnya bagi kesehatan kita.  Daun Kemangi tentu tidak asing lagi bagi kita semua tertutama penggemar lalapan. Kemangi sudah menjadi bagian dari kehidupan kita dan makanan terasa tidak lengkap tanpa ada kemangi terutama untuk lalapan.  Daun Kemangi punya aroma yang menyegarkan yang sangat khas.
Aroma daun kemangi yang unik ini berasal dari minyak atsiri yang ada pada daun dan bagian bunga. Selain atsiri, daun kemangi juga mengandung beberapa senyawa lain: senyawa 1-8 sineol, zat arigin,  zat flavonoid, boron, stigmasterolnya, anetol, eugenol, betakaroten, magnesium, triptofan, dll.  
Selain untuk menghilangkan bau mulut daun kemangi punya banyak manfaat kesehatan dan pengobatan. Berikut ini beberapa manfaat jika anda rajin mengkonsumsi dau kemangi.

Anti Radikal Bebas
Khasiat daun kemangi sangat baik untuk melawan radikal bebas, ini karena daun kemangi memiliki antioksidan yang sangat baik untuk melawan radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh kita. Antioksidan yang berupa flavonoid dan juga eugenol mempu mencegah pertumbuhan bakteri,virus dan jamur.
Membantu Pertumbuhan Tulang
khasiat daun kemangai dapat membantu pertumbuhan tulang kita. Ini karena daun kemangi memiliki kandungan kalsium dan fosfor yang berperan penting dalam mengatur pembentukan dan pertumbuhan tulang. Kemudian kandungan astenol dan boron dalam daun kemangi memberikan khasiat daun kemangi yang berperan aktif dalam merangsang funsi kerja dari hormon estrogen dan juga hormon endrogen, serta mencegah pengeroposan tulang.
Melancarkan Aliran Darah dan Jantung
khasiat daun kemangi dapat membantu melancarkan aliran darah dalam tubuh kita. Ini dilihat dari daun kemangi yang memiliki kandungan magnesium yang dapat membantu merilekskan jantung dan juga pembuluh darah, sehingga menjaga aliran darah untuk tetap lancar. 
Daun Kemangi berfungsi menjaga dan memelihara kesehatan jantung. Meningkatkan fungsi pembuluh darah nadi (artery) pada pasien stroke. Kandungan isoflavon pada kemangi dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah nadi (arteri) pada pasien stroke. 
Kandungan betakaroten dan magnesium pada kemangi, yang merupakan mineral penting yang berperan dalam menjaga kesehatan jantung.
Meningkatkan Imunitas Kekebalan Tubuh
khasiat daun kemangi dapat membantu untuk meningkatkan kekebalan tubuh, ini karena daun kemangi memiliki kandungan beta karoten yang dapat meningkatkan respon antibodi, sehingga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Kandungan beta karoten juga dapat membantu sintesis protein sehingga mendukung proses pertumbuhan dan juga dapat memperbaiki sel-sel yang rusak. Selain itu, khasiat daun kemangi dari kandungan beta karoten tersebut dapat membantu untuk meningkatkan fungsi penglihatan.
Meningkatkan Tegakan
Daun kemangi  mengandung zat arginin yang dapat menguatkan daya hidup sel jantan sehingga memperbesar peluang pembuahan sel telur. Selain itu, daun kemangi juga mengandung zat eugenol dan apigenin fenkhona yang dapat membantu meningkatkan kualitas "tegakan"  bagi para pria.
Mengobati Panu
Jamur Panu pada kulit dapat diatasi dengan daun kemangi juga.  Caranya cukup mudah. Ambil segenggam daun kemangi dan cuci bersih, setelah itu haluskan. Beri sedikit air campuran kapur sirih dan selanjutnya balurkan pada bagian kulit yang terserang panu. Sebaiknya dilakukan dua kali dalam sehari.
Mengobati Sariawan
Caranya cukup ambil daun kemangi kira-kira 50 helai dan cuci hingga bersih. Selanjutnya kunyah daun tersebut kurang lebih dua hingga tiga menit. Setelah halus, telah daun kemangi tersebut dan langsung minum air hangat. Untuk hasil maksimal, lakukan maksimal 3 kali dalam sehari.
Menghilangkan Mual dan Flu
Caranya cukup mudah, pertama keringkan daun kemangi dan kemudian seduh layaknya teh. Minum air teh kemangi tersebut dua kali dalah sehari dan badan Anda akan sembuh dari mual serta menghalau flu datang.
Menghilangkan Bau Mulut
Caranya, ambil daun kemangi, biji juga akarnya. Bersihkan dan kemudian seduh dengan air yang panas. Air seduhan tersebut bisa Anda tambahkan dengan gula merah atau madu. Minum air tersebut di setiap pagi sebelum beraktifitas.
Meredakan Perut Kembung
Caranya, rebus daun kemangi dengan bawang merah yang kemudian dicampur dengan minyak kelapa. Ramuan tersebut segera dioleskan pada perut yang dirasa kembung.
Redakan demam dan masuk angin pada Balita. 

Caranya :Ambil beberapa daun kemangi, kemudian diremas bersama bawang merah dan minyak kelapa, lali dioleskan ke perut, dada, dan punggung, Akan mengatasi perut kembung/masuk angin dan deman pada anak balita.
Menunda menopose. 
Kandungan Zat triptofan pada daun kemangi bisa menunda monopause. Jadi perbanyak konsumsi daun kemangi untuk menunda massa menopose.
Keputihan. 

Kandungan senyawa eugenolnya dapat membunuh jamur penyebab keputihan.
Membantu pematangan sel telur 

Kandungan Zat stigmaasterol dalam kemangi merangsang pematangan sel telur.
Anti Peradangan (Anti inflamasi). 

Kandungan zat cineole, myrcene dan eugenol berfungsi sebagai antibiotik alami dan antiperadangan.


   
 

Rabu, 14 Agustus 2013

KHASIAT DAN MANFAAT JANTUNG PISANG UNTUK DIET, CEGAH STROKE dan SERANGAN JANTUNG

Jantung Pisang yang kalau di jawa sering disebut dengan tuntut gedang atau ontong gedang, banyak dipakai ibu-ibu sebagai salah bahan masakan berupa sayur jantung pisang yang cukup lezat dan enak.  Penulis sendiri sangat menyukai masakan dari jantung pisang ini.  Jantung pisang juga banyak dijual dipasar tradisional dengan harga yang cukup murah.  Jantung Pisang ini adalah bunga majemuk bakal buah pisang yang warnanya kemerahan dan biasanya dipangkas oleh pemilik pisang supaya pisangnya besar. 
Kandungan gizi pada jantung pisang cukup tinggi dan menurut penelitian yang telah dilakukan, setiap 25 gram jantung pisang mengandung 31 kkal kalori, 1,2 gram senyawa protein, 0,3 gram lemak dan 7,1 gram zat karbohidrat. Selain itu, jantung pisang juga mengandung vitamin A, vitamin B1, vitamin C dan juga mineral penting seperti fosfor, kalsium serta Fe/Zat besi.

Cocok Untuk Program Diet
Kalau anda sedang diet, maka Jantung pisang sangat baik dikonsumsi mereka yang sedang menjalankan program diet rendah lemak sebab salah satu keunggulan dari makanan jantung pisang  adalah memberi efek kenyang yang lebih lama dibandingkan nasi dan makanan lainnya. Selain itu, jantung pisang juga mengandung fiber yang tinggi sehingga berkhasiat melancarkan pencernaan dan menyehatkan perut Anda. Selain itu, diketahui bahwa jantung pisang sangat baik bagi penderita diabetes karena indeks glemiknya (GI) tergolong rendah.

Melancarkan darahcegah stroke dan jantung

Khasiat jantung pisang lainnya adalah untuk menghindari serangan penyakit jantung juga stroke yang sangat berbahaya. Jantung pisang bisa memperlancar sirkulasi darah sebab ia bersifat anti-koagulan yang mencegah terjadinya penggumpalan di dalam darah. Mengingat penyembuhan penyakit jantung juga stroke terbilang mahal, agaknya jauh lebih baik mencegah dengan konsumsi jantung pisang teratur setiap harinya.

Jantung Pisang Yang Enak Dimakan
Semua pohon pisang bisa memproduksi jantung pisang. Tetapi tidak semua jantung pisang tersebut nikmat jika diolah menjadi makanan. Misalnya saja jantung pisang dari pohon pisang ambon rasanya agak pahit sebab banyak mengandung tannin.
Sebaiknya anda usahakan untuk konsumsi jantung pisang kepok, pisang batu, pisang siam atau pisang kluthuk. Jantung pisang diketahui memiliki rasa yang gurih dan nikmat sebab mengandung senyawa protein yang tinggi sehingga mampu mengalahkan mengalahkan rasa pahit dari  tannin.  

Sabtu, 30 Maret 2013

MANFAAT DAUN GEDI UNTUK ATASI MAAG, OSTEOPOROSIS, GINJAL DAN JANTUNG

Daun Gedi sangat terkenal di daerah Indonesia Timur khususnya di Manado, karena daun ini di gunakan sebagai salah satu sayuran dalam bubur manado yang sangat terkenal itu. Daun Gedi juga disebut dengan nama Sayur Yondok.  Tanaman ini memiliki nama latin, yaitu Hibiscus manihot L sinonimnya Abelmoschus manihot.  Selain dikenal di Indonesia, daun gedi juga dikenal di negara lain, macam  Lagikuway  di Philipina, Po fai di Thailand, dan nama umumnya adalah edible hibiscus.

Maag
Bila Anda memiliki gangguan lambung seperti maag, maka anda bisa mengkonsumsi daun gedi ini.  Kandungan yang terdapat pada bunga dan daun gedi bermanfaat untuk melindungi lapisan dinding lambung sehingga mengurangi resiko iritasi yang diakibatkan bakteri atau makanan yang memiliki pengaruh buruk pada lambung anda.  Dengan konsumsi daun gedi secara rutin, anda penderita maag dan gangguan lambung niscaya  bisa makan makanan favorit anda tanpa perlu khawatir penyakitnya kambuh.

Jantung
Daun gedi mengandung banyak senyawa flavonoid yang salah satu khasiatnya adalah untuk menurunkan resiko penyakit kardiovaskular seperti jantung.  Karena itu, bagi orang yang menderita penyakit seperti kolesterol, sakit jantung serta tekanan darah tinggi disarankan untuk mengkonsumsi daun gedi sebagai cara alami mencegah penyakit tersebut.   Daun Gedi terkenal punya kandungan serat tinggi, sehingga mampu mengikat kolesterol dan lemak untuk dikeluarkan dari tubuh. Banyak orang berpendapat bahwa sayur ini dapat membuat orang langsing dan membantu menurunkan kadar kolesterol darah dan tekanan darah tinggi alias hipertensi.
Cegah Osteoporosis
Gangguan osteoporosis biasanya di alami wanita pasca menopause, akibat menurunnya kadar hormon estrogen. Untuk mengantisipasi dokter akan menganjurkan terapi suli hormon sebagai pengganti hormon alamiah yang berkurang.Namun pemakaian bahan dari alam merupakan alternatif yang lebih di sukai. Misalnya kacang kedelai. Sebuah penelitian terhadap manfaat daun gedi dalam mencegah osteoporosis ternyata juga menunjukan hasil mencengangkan. Sebuah percobaan menggunakan tikus betina yang sudah di angkat indung telornya. Tikus itu selanjutnya di beri daun gedi sebagai campuran makanan, dalam berbagai dosis selama waktu tertentu. Hasilnya ternyata ada perbaikan kepadatan tulang. Sehingga ini berarti pengeroposan dapat di kendalikan. Peningkatan kepadatan tulang juga terbukti sebanding dengan peningkatan dosis daun yang di berikan.
Diabetes, Ginjal, Kejang dan depresi
Di dalam daun gedi terdapat kandungan flavonoid. Dari hasil penelitian di ketahui bahwa ekstrak bahan ini bisa mencegah kematian tikus percobaan akibat serangan kejang. Hasil tersebut menguatkan pemakaian ekstrak bunga gedi untuk mengatasi kejang akibat epilepsi, sebagai obat anti depresi dan melindungi saraf otak. Melalui pemeriksaan lebih lanjut terhadap bagian otak tikus percobaan, di jumpai delapan senyawa golongan flavonoid yang aktif. Karena kandungan flavonoid itulah, ekstrak bunga gedi banyak di pakai untuk mengobati diabetes dan gangguan ginjal.

Minggu, 17 Juni 2012

Khasiat Ajaib Dan Manfaat Daun Kelor Untuk Kesehatan


Daun Kelor selama ini mungkin masih belum dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyrakat kita.  Jarang sekali orang mau menggunakan daun kelor sebagai bahan makanan, kecuali di beberapa daerah di Indonesia seperti daerah Palu yang menggunakan kelaor sebagai makanan khas.
Pemanfaatan daun kelor untuk herbal kini terbukti kian meluas di berbagai daerah. Contohnya Muslihuddin dan Gatot Santosa yang telah membuka kebun kelor 1 ha di Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur, pada Agustus 2009.  Kelor di kebun budidaya ini tingginya tak lebih dari 75 cm karena pekebun kerap memanen kelor seperti teh. Dari kebun itulah mereka mengekstrak daun kelor. Produksinya baru 200 botol – masing-masing 30 kapsul – per bulan.
Dengan penelitian ilmiah, terungkap bahwa daun ini ternyata mengandung berbagai unsur nutrisi yang diperlukan oleh tubuh untuk memulihkan dan menjaga kesehatan. Variasi dan kadar kandungan nutrisi daun kelor berada di atas rata-rata dan di luar batas-batas kewajaran. Dari sisi botani dan morfologi tumbuhan, daun kelor ini cukup unik karena merupakan daun majemuk bertingkat tiga. Artinya satu anak daun kelor duduk pada tangkai ke tiga dari  tangkai daun majemuknya. Fenomena aneh ini diakui di dunia barat sekalipun karena memang dasarnya adalah penelitian ilmiah. Tidak heran banyak media massa internasional mempopulerkan pohon kelor sebagai “miracle tree” alias pohon ajaib, bahkan ada yang menyebutnya sebagai “tree for life” alias pohon kehidupan. 
manfaat daun kelor
Kelor

Kandungan Vitamin dan Obat Daun Kelor
Keunggulan daun kelor terletak pada kandungan nutrisinya yang luar biasa, terutama golongan mineral dan vitamin. Setiap 100 g daun kelor mengandung 3390 SI vitamin A.  Dua kali lebih tinggi dari bayam dan tigapuluh kali lebih tinggi dari buncis. Daun kelor juga tinggi kalsium, sekitar 440 mg/100 g, serta fosfor 70 mg/100 g. Jika selama ini jika kita bicara tentang sumber Vitamin A, yang terbayang adalah wortel, jika dengan berat yang sama, maka  Vitamin A pada daun kelor jauh lebih tinggi dibanding wortel.
Beberapa senyawa aktif dalam daun daun kelor adalah arginin, valin, leusin, dan metionin.
Tubuh kita secara alami memang memproduksi arginin, tetapi sangat terbatas. Oleh karena itu perlu asupan dari luar seperti daun kelor. Kandungan arginin pada daun kelor segar mencapai 406,6 mg; sedangkan pada daun kering 1.325 mg.  Arginin meningkatkan imunitas atau kekebalan tubuh. Di samping itu, arginin juga mempercepat proses penyembuhan luka, meningkatkan kemampuan untuk melawan kanker, dan memperlambat pertumbuhan tumor.
Tubuh juga memerlukan leusin karena tak mampu memproduksi sendiri. Daun kelor segar mengandung 492 mg leusin berperan dalam pembentukan protein otot dan fungsi sel normal.
Sedangkan metionin yang kadarnya mencapai 117 mg pada daun segar dan 350 mg pada daun kering mampu menyerap lemak dan kolesterol. Metionin menjadi kunci kesehatan hati yang banyak berhubungan dengan lemak. Kekurangan metionin menyebabkan beragam penyakit seperti rematik kronis, sirosis, dan gangguan ginjal.
Kadar valin dalam daun segar 374 mg atau 1.063 mg (kering) berfungsi dalam sistem saraf dan pencernaan. Perannya antara lain membantu gangguan saraf otot, gangguan mental, emosional, dan insomnia.

Daun kelor juga mengandung pterigospermin yang bersifat merangsang kulit sehingga sering digunakan sebagai obat luar yang menghangatkan dan mengobati kelemahan anggota tubuh seperti tangan atau kaki. Jika daun segarnya dilumatkan, lalu dibalurkan ke bagian tubuh yang lemah, maka bisa mengurangi rasa nyeri karena bersifat analgesik.

Ampuh Untuk Kolesterol, Hepatitis, Jantung,
Beberapa orang yang mengalami tekanan darah tinggi dan kolesterol pada saat cek up tahunan juga menyatakan bahwa tekanan darah dan kolesterolnya normal kembali setelah mengonsumsi ekstrak daun lelor dalam bentuk kapsul.
Kelor juga mujarab mengatasi beragam penyakit lain seperti hepatitis, hiperlipidemia alias kolesterol tinggi, dan jantung.
Kandungan metionin dalam daun kelor memperbaiki fungsi hati yang berhubungan dengan pencernaan dan detoksifikasi. Selain itu kelor juga kaya antioksidan untuk membangun sistem kekebalan tubuh. Ketika kondisitubuh sehat ibarat benteng yang kokoh, sehingga mampu melawan serangan penyakit.

Cukup Rebus
Saran herbalis bila kita hendak mengonsumsi kelor sebagai terapi pengobatan adalah sebaiknya rebus daun kelor bersama air mendidih hingga 15 menit. Cara itu praktis sehingga mudah dilakukan pasien. Soal khasiat, tetap terjaga. Yang perlu diperhatikan saat merebus daun kelor adalah pemakaian wadah. Sebaiknya gunakan wadah berbahan tanah liat atau kaca tahan panas. Kedua wadah tidak bereaksi dengan herbal saat perebusan. Agar lebih praktis beberapa herbalis memproduksi daun kelor dalam bentuk serbuk kasar dalam kemasan serupa teh celup. Pengolahan lain berupa bubuk hasil ekstraksi yang dikemas dalam kapsul. Sayangnya teknologi ekstraksi rumit dan mahal.

Beberapa penyakit lain yang dapat diobati dengan Tanaman Kelor:
1. Kurap (herpes) dan luka bernanah
Tumbuklah daun kelor dengan kapur, lalu balurkan hasil tumbukan tadi pada luka/kurap.
2. Kurang nafsu makan, epilepsi, histeri, sariawan, sulit buang air kecil, badan lemah, sakit kuning, rematik serta pegal linu.
Rebus akar daun kelor sebanyak 1 jari dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas, lalu saring. Minum air rebusan dua kali sehari masing-masing ½ gelas.
3. Beri-beri dan udim
Giling akar daun kelor, akar pepaya, dan kulit lawang atau cengkih masing-masing 1 jari. Tambahkan air, peras, dan saring. Bagi air saringan menjadi 2 bagian yang sama. Minum air hasil saringan sebanyak 2 kali sehari.
4. Biduran dan alergi
Rebus 3 tangkai daun kelor, 1 siung bawang merah, serta adas dan pulasari secukupnya dalam 3 gelas air sampai tersisa 2 gelas. Saring lalu minm air rebusan dua kali sehari masing-masing satu gelas.

Rabu, 11 Januari 2012

Manfaat Obat Daun Sirih Merah Untuk Diabetes, Jantung, Radang Mata dll

khasiat daun sirih merah.
Daun Sirih
Merah (Piper Crocatum) yang sering ditanam atau dipelihara sebagai tanaman hias. Maklum, tanaman yang masuk dalam keluarga piperaceae ini menarik dipandang mata. Pada awal tahun 2002, di sebuah desa di lereng Gunung Merapi, herbalis Bambang Sadewo, penulis buku Basmi Penyakit dengan Sirih Merah, secara tidak sengaja "menemukan" tanaman ini. Warna bagian bawahnya merah mengkilap dengan bentuk daun tidak berbeda dengan sirih hijau. Tamanannya menjulur memanjang dan beruas.Rasa daun sirih merah sangat pahit. Aromanya lebih tajam bila dibandingkan dengan sirih hijau. Meski kandungan kimia tanaman ini belum diteliti secara detail, dari hasil krematogram diketahui daun sirih merah mengandung flavonoid, senyawa polevenolad, tanin, dan minyak atsiri. Efek zat aktif yang terkandung daun sirih merah dapat merangsang saraf pusat dan daya pikir. Daun sirih merah memiliki efek antikejang, antiseptik, analgetik, antiketombe, mengendalikan gula darah, lever, antidiare, meningkatkan daya tahan tubuh, dan meredakan nyeri. Juga dipercaya mampu mengatasi radang paru, radang tenggorokan, radang gusi, hidung berdarah atau mimisan, dan batuk berdarah. Ekstrak daun sirih merah juga mampu mematikan jamur Chandida albicans penyebab sariawan. Selain itu, berkhasiat mengurangi sekresi pada daerah kewanitaan, keputihan dan gatal-gatal, sekaligus sebagai pembersih luka (efek antiseptik). Secara empiris ekstrak daun sirih merah dalam pemakaian tunggal atau diformulasikan dengan tanaman obat lain mampu membatasi aneka keluhan. Contohnya gangguan gula darah, peradangan akut pada organ tubuh, luka yang sulit sembuh, kanker payu dara dan kanker rahim, leukemia, TBC dan radang hati, wasir, jantung koroner, darah tinggi, dan asam urat.

Hasil penelitian Andayana Puspitasari, Apt., dari Biologi Farmasi, Fakultas Farmasi UGM Yogyakarta, sirih merah mengandung flavonoid, alkoloid, senyawa polifenolat, tannin dan minyak atsiri. Memanfaatkan daun sirih merah ini, selain dalam bentuk segar, bisa juga dengan teknik pengeringan memakai sinar matahari. Herbalis Bambang Sadewo menjelaskan, rajangan dauh sirih merah yang telah 60 persen kering ditempatkan di tampah yang ditutup dengan kain hitam transparan. Penutupan dengan kain ini agar daun tidak kabur terbawa angin. Setelah kering benar, daun sirih merah dimasukkan ke dalam kantong plastik tebal transparan atau bening. Tujuannya, agar kualitas sirih merah tetap terjamin dan bisa bertahan hingga satu tahun.
Ramuan sirih merah 

Untuk meramu obat dengan bahan daun sirih merah, menurut herbalis Bambang Sadewo, dapat secara tunggal atau dicampur dengan tanaman obat lain. Berikut beberapa contoh ramuan daun sirih merah untuk beragam gangguan:

1. Penyakit Jantung
Ramuan tunggal: - Ambil daun sirih berukuran sedang sebanyak 3-4 lembar atau ukuran kecil 6-8 lembar. Cuci bersih, kemudian diiris kecil-kecil. Rebus dengan air sebanyak 4 gelas (800 ml) sampai mendidih dan tersisa 2 gelas, lalu saring. Ramuan ini diminum selagi hangat, dua kali sehari sebelum makan. Sekali minum satu gelas. Ramuan dengan tanaman obat lain: - Siapkan daun sirih merah ukuran sedang sebanyak 3-4 lembar, daun asam 30 gram, belimbing sayur 2 buah, umbi dea kering 3 gram dan daun gingseng 4 lembar. Semua bahan dicuci bersih, diiris kecil-kecil, lalu direbus dengan tiga gelas air (600 ml) hingga tersisa 1,5 gelas. Ramuan ini diminum tiga kali sehari selagi hangat. Bisa ditambah satu sendok teh madu. Sekali minum setengah gelas.

2. Diabetes
Ramuan tunggal: - Petik tiga lembar daun sirih merah setengah tua dan daun keenam atau ketujuh dari pucuk. Cuci bersih semua daun, kemudian iris kecil-kecil. Rebus dengan air sebanyak tiga gelas (600 ml) sampai mendidih dan tersisa 1,5 gelas. Minum sehari tiga kali sebelum makan, sekali minum setengah gelas. Ramuan dengan tanaman obat lain: - Ambil tiga lembar sirih merah ukuran sedang, 40 gram kulit kayu gayam yang sudah dibersihkan bagian luarnya, dan 30 gram kulit kayu jamblang kering. Bahan-bahan ini diseduh dengan 2 gelas (400 ml) air hingga mendidih dan tersisa 1 gelas. Saring, minum sehari dua kali tiap pagi dan sore hari sebelum makan. Sekali minum setengah gelas.

3. Organ mulut
- Daun sirih segar sebanyak 5 lembar, dicuci dan direbus dengan dua gelas (400 ml) sampai mendidih dan tersisa 1 gelas. Dinginkan, dan pakai untuk obat kumur tiga kali sehari. Catatan: Ramuan ini sangat baik untuk mengobati gusi berdarah, sariawan, gigi berlubang, bau mulut, dan radang tenggorokan.

4. Batuk atau penambah nafsu makan
- Siapkan daun sirih merah yang tidak terlalu tua sebanyak 10 lembar, cuci, kemudian rendam dalam alkohol 70 persen selama 30 menit agar bakteri yang menempel pada daun mati. Daun sirih merah ditambah gula putih 100 gram direbus dengan air 4 gelas (800 ml) sampai mendidih dan tersisa satu gelas. Setelah dingin, tuangkan ke dalam botol yang bersih dan steril. Ramuan ini bisa diminum tiga kali sehari, sekali minum satu sendok makan.

5. Daerah ke wanitaan
- Daun sirih merah tua sebanyak 8 lembar dicuci bersih, kemudian diiris-iris selebar 1 cm. Rebus dengan air 800 ml sampai mendidih. Setelah dingin, dipakai untuk membersihkan daerah ke wanitaan dua kali sehari.

6. Radang mata - Ambil daun sirih merah yang agak muda (daun kelima dari pucuk) sebanyak 4 lembar, cuci bersih. Rebus dengan air dua gelas hingga mendidih dan tersisa satu gelas. Setelah dingin, air tersebut digunakan untuk merendam mata yang sakit. Cara pemakaian: Mata dibersihkan (cuci muka) kemudian direndam dengan air rebusan sirih merah secukupnya menggunakan gelas khusus. Gunakan tidak lebih dari tiga kali sehari agar tidak terjadi iritasi pada lapisan mata. ***

Senin, 12 Desember 2011

Manfaat Obat Buah Delima Untuk Kanker, Jantung, Kolesterol dan Antioksidan Alami

Buah delima telah beribu tahun digunakan sebagai makanan. Biji delima pernah ditemukan pada situs arkeologi Zaman Perunggu Tengah (5000 tahun yang lalu) di Yerikho dan Nimrud di Israel. Bangsa Sumeria telah menanam pohon delima di bawah pohon kurma pada sekitar 3000 SM. Delima sangat sering disebut dalam Perjanjian Lama. Di dalam al Quran surat Al Rahman ayat 68, buah delima (rumman) disebut sebanyak 3 kali sebagai buah lain selain kurma yang tumbuh di surga. Setelah mempelajari berbagai sumber teks kuno, para ahli berteori bahwa buah delima mungkin adalah “apel” yang tumbuh di Taman Eden. Nama latin delima, Punica granatum, berarti buah apel yang banyak bijinya.
Sebagai Obat Tradisional
- Selain sebagai makanan, manfaat kesehatan delima telah dikenal dan digunakan luas di banyak budaya. Penggunaan yang paling terkenal di seluruh dunia adalah sebagai obat cacing usus (sari akarnya). Dalam Papyrus Ebers tertanggal 1530 SM, ramuan akar delima tercatat sebagai obat parasit usus, penggunaan yang terus berlanjut sampai sekarang.
Dalam Ayurveda (pengobatan tradisional India), delima disebut sebagai zat yang berefek mendinginkan, terutama pada sumsum, darah dan saraf.
- Seorang dokter Yunani abad ke-2 bernama Soranus, penulis awal ginekologi dalam sejarah kuno, menyebutkan biji delima sebagai alat KB yang ditelan, dalam karyanya mengenai lima resep pemanfaatan buah delima. Penulis lain seperti Hippocrates, Dioscorides, dan Ibnu Sina telah menjelaskan penggunaan biji delima untuk mencegah konsepsi. Hari ini, biji delima masih digunakan sebagai kontrasepsi rakyat di beberapa wilayah Afrika.
Manfaat Hasil Dari Penelitian Modern
Dalam dekade terakhir, ratusan karya ilmiah telah diterbitkan mengenai delima. Banyak efek ajaib delima telah terbukti dalam studi percobaan klinis dan manusia. Jika Anda belum memakan atau meminum jus buah delima secara teratur, berikut adalah sembilan alasan mengapa Anda perlu melakukannya:
1. Antioksidan
Penelitian terbaru menyebutkan bahwa buah delima kaya akan antosianidin yang berkhasiat antioksidan dan anti-inflamasi. Jus buah delima disebut-sebut memiliki antioksidan lebih besar daripada “makanan super” lain seperti anggur merah, teh hijau,dan blueberry. Antioksidan melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel. Kerusakan sel ini berkaitan dengan segala macam penyakit termasuk kanker, penyakit jantung dan alzheimer.
2. Melindungi jantung
Sebuah studi yang diterbitkan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences menemukan bahwa jus delima memerangi pengerasan arteri dan penyakit terkait seperti serangan jantung dan stroke. Buah delima mencegah penumpukan plak di arteri dan dapat meluruhkan penumpukan plak sebelumnya.
Studi lain pada Journal of Cardiology menemukan bahwa pasien penyakit jantung koroner (PJK) yang meminum sari buah delima setiap hari selama tiga bulan menunjukkan peningkatan aliran darah ke jantung sekitar 17 persen. Aliran darah justru menurun sebesar 18 persen pada kelompok plasebo.
3. Menurunkan kolesterol buruk
Menurut penelitian di American Journal of Clinical Nutrition, antioksidan dalam buah delima dapat mengurangi oksidasi LDL (kolesterol jahat) pada tikus. Hal ini menurunkan kadar LDL dan meningkatkan HDL (kolesterol baik).
4. Menurunkan tekanan darah
Satu studi menunjukkan bahwa minum 1,7 ons jus delima per hari menurunkan tekanan darah sistolik sebanyak 5 persen.

5. Mencegah dan mengobati kanker
Buah delima memiliki khasiat mencegah dan mengobati berbagai jenis kanker:
- Studi di Israel menunjukkan bahwa sari buah delima menghancurkan sel-sel kanker payoe dara sementara membiarkan sel-sel sehat. Buah delima juga dapat mencegah pembentukan sel kanker payudara.
- Ekstrak biji delima terfermentasi yang kaya polifenol mempromosikan pemulihan sel-sel leukemia kembali menjadi normal.
- Studi pada tikus menunjukkan bahwa sari buah delima dapat menghambat perkembangan kanker paru-paru dan kanker prostat. Dalam sebuah penelitian terhadap 50 laki-laki yang telah menjalani pengobatan kanker prostat, konsumsi 205 gram jus delima setiap hari memperlambat penggandaan PSA (ukuran perkembangan kanker prostat) dan mengurangi kebutuhan perawatan lebih lanjut seperti kemoterapi atau terapi hormon. Tak satu pun dari pasien yang mengembangkan kanker sampai menyebar di luar prostat selama studi.
6. Melindungi otak bayi
Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Pediatric Research menemukan bahwa meminum jus buah delima selama kehamilan membantu melindungi otak bayi yang baru lahir setelah kelahiran traumatik.
7. Mencegah osteoartritis
Beberapa studi menunjukkan bahwa sari buah delima dapat mencegah kerusakan tulang rawan. Menurut penelitian di Case Western Reserve University yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, ekstrak delima menurunkan tingkat bahan kimia yang disebut interleukin-1b (IL-1b) dan enzim yang mengikis tulang rawan dan membuat inflamasi. Para peneliti mengatakan ekstrak buah delima mungkin dapat menghambat degradasi kartilago pada osteoartritis.
8. Mencegah penyakit Alzheimer
Buah delima mungkin mencegah dan memperlambat penyakit Alzheimer. Dalam sebuah studi, tikus yang dibiakkan untuk mengembangkan penyakit Alzheimer diberi jus delima. Mereka mengakumulasi plak amiloid yang lebih sedikit dan melakukan tugas-tugas mental yang lebih baik.
9. Sumber nutrisi
Satu buah delima memiliki sekitar 40 persen kebutuhan vitamin C harian yang direkomendasikan untuk orang dewasa, bersama dengan asam folat, serat, kalium, niasin dan vitamin A dan E.
Tips mengonsumsi buah delima
- Ketika membeli buah delima, pilih yang berat dan tidak retak kulitnya. Bila disimpan di lemari es, buah ini dapat bertahan sampai enam bulan. Tapi lebih baik memakan yang segar.
- Untuk membuka delima, pertama Anda harus memotong mahkotanya, lalu iris kulitnya dari atas ke bawah pada tiga atau empat bagian. Buka kulit delima dengan jari-jari Anda dan ambil isi buahnya ke dalam dalam mangkuk.
- Baik daging maupun biji delima bisa dimakan. Biji delima adalah sumber serat dan nutrisi yang baik, jika Anda merasa nyaman memakannya. Banyak khasiat buah delima terdapat pada bijinya.
Sumber: http://www.gallerydunia.com/

Selasa, 13 September 2011

KHASIAT DAUN SUKUN UNTUK JANTUNG DAN GINJAL

Tanaman sukun sangat populer dan umum dijumpai di Indonesia, buahnya yang bulat hijau sering dijadikan makanan dan bahkan ada yang kreatif menjadikannya sebagai oleh-oleh berupa keripik sukun. Sekilas dari bentuk pohonnya tanaman sukun mirip dengan tanaman keluwih dan daunnya pun mirip bentuknya.


DAUN SUKUN UNTUK PENGOBATAN SAKIT GINJAL :


1. Pertama, siapkan tiga lembar daun yang berwarna hijau tua, namun masih menempel di dahan. Kemudian cuci bersih pada air mengalir. Selanjutnya dirajang lalu jemur sampai kering.


2. selanjutnya, Siapkan pula wadah lalu isi dengan air bersih dua liter. Usahakan wadah tersebut terbuat dari gerabah tanah liat, tapi jika pun tak ada bisa juga memakai panci stainless steel. Masukkan dedaunan kering itu lalu dimasak sampai mendidih, sisakan air tersebut sampai volumenya tinggal separuh. Selanjutnya, tambahkan air bersih satu liter, dan didihkan lagi sampai separuh.


3. Saringlah rebusan daun sukun itu. Air rebusan akan berwarna merah, seperti warna air teh. Rasanya juga cukup pahit. Minumlah saat hangat, tak boleh disisakan untuk kesesokan harinya. Demikian lakukan seterusnya hingga sembuh.


Agar tidak repot berulang mengambil tiga lembar daun, sebaiknya sediakan rajangan daun sukun kering untuk seminggu. Caranya, siapkan lembar daun hijau tua sebanyak 3 x 7 = 21 lembar. Proses selanjutnya persis seperti cara di atas, sehingga kita punya sejumlah rajangan daun sukun kering, tapi dibagi-bagi menjadi tujuh bungkus. Tiap hari ambil sebungkus, rebus, saring, dan minum. Jika Anda termasuk tak tahan pahit, bisa ditambahkan sedikit madu setiap kali minum.


DAUN SUKUN UNTUK PENGOBATAN PENYAKIT JANTUNG SEBAGAI BERIKUT:


Daun sukun juga bisa untuk mengobati penyakit jantung. Caranya,:
1. Ambillah satu lembar daun sukun tua yang masih menempel di pohon. Daun sukun tua mempunyai kadar zat kimia maksimal.


2. Cuci daun sukun yang sudah dipetik tadi sampai bersih lalu dijemur hingga kering. Kemudian rebus sampai mendidih dengan lima gelas air dan sisakan sampai tinggal separuh. Tambahkan air lagi hingga mencapai volume lima gelas.

3. Setelah disaring, rebusan air itu siap diminum dan harus habis tak bisa disisakan untuk esok hari.


Beberapa pakar obat tradisional memang meragukan khasiat daun sukun. Namun masyarakat sudah percaya dan membuktikan khasiat daun sukun yang dapat menyembuhkan penyakit jantung dan ginjal. Literatur yang mengungkap efek diuretik dan kardiotonik sukun hanya buku Indian Medicinal Plants. Itu pun hanya menyangkut buahnya. Apakah bahan kimia yang dikandungnya itu berkhasiat ?


Tentu saja masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut oleh pihak-pihak yang terkait, karena memang obat tradisional dari tanaman dipercaya walaupun awalnya hanya cerita dari mulut ke mulut. Jadi, penelitian itu amat penting bagi dunia kesehatan.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes