Jumat, 24 Oktober 2014

Tanaman Obat Pasca Melahirkan dengan SRIKAYA, KUNYIT PUTIH dan PINANG

Pasca melahirkan, mungkin ada kekhawatiran pada kaum hawa tentang bentuk tubuh yang biasanya menjadi gendut dan agak ketakutan akan berkurangnya kekencangan otot-otot kewanitaan . Tetapi jangan khawatir sekarang ini selain senam, dapat dilakukan pemulihan dari dalam dengan cara meminum ramuan herbal yang berfungsi untuk mengencangkan otot-otot kewanitaan. Berikut adalah ramuan tanaman herbal mengencangkan otot kewanitaan setelah melahirkan.

Resep Dengan Srikaya dan Kunyit Putih

1 buah srikaya diambil dagingnya ditambah dengan kunyit putih yang diiris halus secukupnya. Diseduh dengan segelas air panas. Minum selama 1 minggu berturut-turut.
Untuk perawatan 1 x seminggu.
Catatan:
Tidak diperkenankan minum setiap hari karena dapat mengeringkan rahim.

Resep Dengan Buah Pinang
Buah pinang diiris halus, kemudian dijemur sampai kering. Tumbuk menjadi bubuk halus. Setiap malam seduh ½ sdt bubuk pinang dengan secangkir air panas. Minum air seduhan berikut ampasnya selama 1 minggu.
Untuk perawatan minum maksimal 3 hari sekali (anjuran 1 minggu sekali)
Catatan:
Karena kandungan alkaloid-nya yg bersifat racun bila dikonsumsi dalam jumlah besar, tidak diperkenankan untuk meminum setiap hari, kecuali 1 minggu pertama.

0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes