Senin, 07 Desember 2020

Manfaat Madu Untuk Mengatasi Tekanan Darah Tinggi alias Hipertensi

Madu merupakan salah satu keajaiban alam yang diciptakan Tuhan untuk manusia.  Madu yang dihasilkan oleh lebah mempunyai banyak sekali manfaat terutama bagi kesehatan manusia.Salah satu manfaat madu adalah membantu menormalkan tekanan darah tinggi alias hipertensi. Hipertensi sendiri merupakan salah satu penyakit berbahaya yang banyak diderita oleh masyarakat indonesia, bahkan banyak menimbulkan kematian sehingga darah tinggi ini disebut juga "silent killer".

Khasiat minum madu secara rutin telah saya buktikan sendiri, dimana saya rutin konsumsi madu tiap pagi dan malam, masing-masing 1 sendok pagi dan 1 sendok pada malam hari. Tekanan darah saya yang tinggi menjadi normal setelah minum madu.  Yang lebih menakjubkan, sebelumya saya sudah dianjurkan dokter untuk minum obat kimia amplodipline.  Namun tekanan darah saya tetap saja naik turun walaupun ada sedikit perubahan.  

Setelah membaca sebuah ensiklopedia anak-anak, yang dipinjam anak saya dari sekolahnya, disitu saya dapatkan artikel yang menyatakan madu dapat menurunkan atau menjaga tekanan darah.  Langsung sayapun membeli madu yang banyak dijual di swalayan. Dan ternyata minum madu secara teratur sangat ampuh untuk tekanan darah.

berdasarkan penelitian ilmiah, mengapa madu efektif dalam menurunkan tekanan darah karena adanya zat-zat penting dalam madu antara lain  tryptophan, glikogen dan antioksidan yang efektif membersihkan darah dari lemak yang tidak perlu, meningkatkan kerja metabolisme tubuh, dan menambah imunitas tubuh dan menurunakan tekanan darah. Selamat mencoba.

 


Senin, 28 Mei 2018

CARA PRAKTIS PAKAI BAWANG MERAH UNTUK TURUNKAN KOLESTEROL

Bawang Merah pastinya selalu ada di dapur kita.  Disamping sebagai bumbu utama dalam masakan, banyak artikel dan penelitian yang telah dilakukan terkait khasiat bawang merah salah satunya dalam menurunkan kadar kolesterol dan darah.
 https://encrypted-tbn0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcRw6N1uv-U-4vzT37gO9QXeVXLFZYcDi5ZWU8qAy4qJQjMgmpNq
Berikut ini cara mudah untuk menggunakan bawang merah sebagai obat kolesterol darah:
1. Ambil bawang merah segar sebanyak 20 gram dan cuci sampai bersih;
2. kupas kulit arinya denga pisan dan kemudian iris tipis;
3. Bawang yang sudah diiris siap dikonsumsi untuk tekan kolesterol.

Irisan bawang bisa langusng dimakan dengan nasi,  ulangi 3 kali dalam sehari.

OBATI SAKIT JANTUNG DAN PENYEMPITAN PEMBULUH DARAH DENGAN KETUMBAR

Kolesterol pada darah terjadi karena pola hidup yg tidak sehat, seperti banyak konsumsi makanan berlemak serta kurang gerak.  obesitas, merokok, faktor keturunan, kecanduan minuman  alkohol juga dapat meningkatkan kandungan kolesterol.

Secara alami kolesterol telah ada didalam darah, namun ketika anda konsumsi makanan yang punya kandungan kolesterol tinggi, maka kandungan kolesterol dalam darah jadi tinggi juga.  Hal ini tidak  menyehatkan serta bisa meningkatkan resiko penyakit jantung, stroke dan lain.

Berikut manfaat dari biji ketumbar secara garis besar:
  1. sebagai anti rematik dan radang sendi
  2. mengatasi peradangan pada kulit
  3. menurunkan kadar kolesterol dalam darah (ini sesuai pengalaman yang di sampaikan di tulisan ini)
  4. mengatasi keluhan pencernakan
  5. mengatasi panas dalam
  6. anti diabetes
  7. meredakan nyeri haid
  8. menjaga kondisi mata
  9. anti oksidan (menangkal radikal bebas dalam tubuh)
  10. mengatasi perut kembung
  11. menyembuhkan sembelit
  12. anti kanker usus
  13. mencegah penyakit hipertensi
  14. menambah stamina pria

Cara Membuat Ramuan Ketumbar Bubuk:
1. Siapkan 1 gelas air panas
2. Siapkan ketumbar bubuk sebanyak 1 sendok makan.
3. Seduh dengan air panas yang sudah disiapkan
Diamkan selama 15-20 menit saring dan minum setiap pagi.

Kamis, 24 Mei 2018

Khasiat Habbatusauda alias Jintan Hitam

Habbatussauda saat ini sangat mudah dijumpai baik di apotek bahkan di minimarket atau swalayan tersedia.  Nigella sativa adalah nama ilmiah dari tanaman penghasil biji jinten hitam ini.  Tanaman jinten hitam ini pendek dan tinggi sekitar setengah meter saja. Bagian yang dimanfaatkan sebagai obat adalah bijinya.  Biji jinten hitam bisa diekstrak minyaknya dan minyak jinten hitam  ini paling baik untuk dikonsumsi sebagai obat atau suplemen harian kita.
KANDUNGAN HABBATUSSAUDA
Habbatussauda kaya dengan :
● Monosakarida, Polysakarida, glukosa, xylosa dsb.
● Fatty acid yang tidak jenuh (unsaturated essential fatty acid, EFA)
● 15 Amino acid yang membentuk protein
● Carotene yaitu sumber vitamin A
● Ion Kalsium, zat besi, Potasium, ion sodium, Magnesium, Selenium
● Vitamin A, C, E, B1, B2, B6


MANFAAT JINTEN HITAM
1. Bila diminum rutin, bisa meningkatkan kekebalan tubuh.
2. Mengandung antioksidan Omega -3 & Omega -6 yang tertinggi.
3. Menyembuhkan asthma, bronchitis, alergi & anti flu.
4. Mencegah & menghilangkan/ mengurangi jerawat.
5. Menghaluskan & memutihkan kulit.
6. Memperlambat proses penuaan sel sehingga awet muda
7. Meningkatkan produksi susu ASI pada ibu yang menyusui.
8. Mengandung anti zat-zat penyebab tumor / kanker.
9. Menurunkan kadar gula darah ( cocok untuk diabetes mellitus ).
10. Meningkatkan & memperkuat daya konsentrasi.
11. Meningkatkan hormon testosterone & menyembuhkan impotensi.
12. Sumber serat tinggi untuk mengatasi gangguan pencernaan.
13. Mengobati darah yinggi, menormalkan tekanan darah & Jantung.
14. Megencerkan kekentalan darah & melancarkan aliran darah.
15. Mengobati rematik ,asam urat, kelelahan, letih lesu & menambah tenaga.
16. Untuk pekerja yang lebih banyak duduk diruang tertutup yang ber-AC.
17. Mengobati kurang darah ( anemia ) & Insomnia ( sulit tidur ).
18. Disarankan untuk perokok rutin mengkonsumsi untuk antibodi serangan tumor/ kanker paru/ tenggorakan.

Jumat, 17 Februari 2017

KHASIAT BUNGA KAHYANGAN SRIGADING UNTUK OBAT

Srigading atau juga disebut Sirih Gading adalah  tanaman liar yang mempunyai nama latin Nyctanthes arbor-tristis L.  Srigading juga termasuk dalam tanaman berkhasiat obat yang banyak di temui  di semua wilyah di Indonesia. Tanaman Srigading berasal dari Asia selatan dan ada disebut dalam kisah Khrisna yang konon di bawa dari kahyangan.  Di derah Jawa, bunga ini sering ditanam di pekuburan sebagai pengharum. Bunganya bisa digunakan sebagai pewarna orange karena nodanya sangat sulit dihilangkan. Warna kuning berasal dari tengah kelopak bunga ini bisa mewarnai kain sutra dan katun. Bahkan para pendeta Budha mewarnai jubahnya dari bunga Srigading ini. Kadang-kadang, bunga Srigading kering diseduh bersama teh sebagai pengharum. Baunya seperti campuran madu dan jeruk. Biji, bunga, dan daun mengandung bahan-bahan pemicu imunitas, pelindung hati, anticacing, antivirus dan antijamur.


Semua bagian dari tanaman mulai dari akar, batang, daun, bunga  srigading mengandung zat-zat kimia alami yang bermanfaat untuk kesehatan. Penelitian yang telah banyak dilakukan oleh para peneliti baik dari dalam maupun luar negeri juga telah berhasil membuktikan bahwa sriganding banyak mengandung antioksidan yang dapat menetralisir radikal bebas.


Ciri fisik :  tanaman perdu kecil dan berbatang gabus namun kulitnya kasar; Daunnya tunggal berseling berbentuk bulat telur agak lonjong. Bunganya mempuyai mahkota sebanyak 5 hingga 8 dengan warna putih pada bagian kelopak dan berwarna jingga pada bagian tengah bunga. Sedangkan untuk buah berbentuk pipih menyerupai hati yang masing-masing bersisi satu biji.
Kandungan Kimia: 
Bunga : Bersifat sebagai anti-biotik, Anti-inflamasi, antioksidan, dan anti-mikroba. Karena pada bunga ini terkandung beberapa senyawa yang diantaranya : Essensial Oil, nyctanthin, D-mannitol, tannins, glucose,carotenoids, glycosides ( β-monogentiobioside ester of α-crocetin ( crocin-3), β-monogentiobioside-β-D monoglucoside ester of α-crocetin, dan β-digentiobioside ester of α-crocetin)
Daun: Bersifat Anti-bakteri, anti-fungi, anti-inflamasi, antipiretik, dan anti-oksidan. Pada daun didapat kandungan berupa : D-mannitol, β-sitosterol, flavanol glycosides, astragalin, nicotiflorin, oleanolic acid, nyctanthic acid, tannic acid, ascorbic acid, methyl salicylate, an amorphous glycoside, an amorphous resin, trace of volatile oil, carotene, friedeline, lupeol,mannitol, glucose, fructose, iridoid glycosides, dan benzoic acid.
Biji : Bersifat sebagai anti-bakteri, Menguatkan sistem imun, Anti-fungsi. Dan kandungan pada biji srigading ialah : Arbortristosides A and B; glycerides of linoleic, oleic, lignoceric,stearic, palmitic and myristic acids; nyctanthic acid; 3,4-secotriterpene acid; and a water soluble polysaccharide composed of D-glucose dan D-mannose.

Contoh ramuan dari srigading:
 
1.Demam Kambuhan
Bahan
-Bunga srigading ( Nyctanthes arbor-tristis) segar 10 gr
-Air 2 gelas
Cara Membuat
-Cuci bunga srigading segar hingga bersih. Rebus hingga air tersisa 1 gelas.
-Minum air rebusan 2 x 1 hari masing-masing ½ gelas.

2.Demam Kambuhan
Bahan
-Daun srigading ( Nyctanthes arbor-tristis) segar 7 lembar
-Daun filer segar 7 lembar
-Air 3 gelas
Cara Membuat
-Cuci daun srigading segar dan daun filer hingga bersih. Rebus hingga air tersisa ½ gelas.
-Minum air rebusan 3 x 1 hari masing-masing ½ gelas.

3. Rematik dan encok
Bahan
-Daun atau bunga srigading ( Nyctanthes arbor-tristis) 10 gr
-Air
Cara Membuat
-Cuci daun atau buah srigading hingga bersih. Rebus sampai air tersisa 1 gelas.
-Minum 2 x 1 hari masing-masing ½ gelas.

4. Peluruh Air seni
Bahan
-Daun atau bunga srigading ( Nyctanthes arbor-tristis) 10 gr
-Air 2 gelas
Cara Membuat
-Cuci daun atau bunga srigading hingga bersih. Rebus sampai air tersisa 1 gelas.
-Minum air rebusan 2 x 1 hari masing-masing ½ gelas.

5. Peluruh haid
Bahan
-Daun atau bunga srigading ( Nyctanthes arbor-tristis) 10 gr
-Air 2 gelas
Cara Membuat
-Cuci daun atau bunga srigading hingga bersih. Rebus sampai air tersisa 1 gelas.
-Minum air rebusan 2 x 1 hari, masing-masing ½ gelas.
Catatan :
-Wanita hamil dilarang minum ramuan obat ini.
 
6.  Demam nifas
    Bunga srigading segar sebanyak 10 g dicuci bersih. Rebus dengan
    2 gelas air bersih sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring,
    hasil saringan diminum 2 kali sehari masing-masing 1/2 gelas.

7. Demam yang membandel, demam pada malaria
    Daun srigading segar dicuci bersih, lalu makan bersama seiris kecil
    jahe segar.

8. Ruam kulit, kusta
    Beberapa kuntum bunga srigading segar diseduh, lalu diminum
    seperti teh. Lakukan setiap hari.

9. Cacing gelang, cacing keremi
    Air perasan daun srigading sebanyak 1 sendok makan ditambah
    sedikit madu dan garam. Minum malam hari sebelum tidur.

10. Nyeri pinggul, pegal pinggang bagian bawah
    Daun srigading sebanyak 1 genggam direbus dengan 3 gelas air
    memakai api kecil sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring,
    lalu diminum sekaligus.

Senin, 13 Februari 2017

KHASIAT DAN MANFAAT DAUN AFRIKA

Daun Afrika beberapa waktu belakangan ini memang lagi mencuat, dan menambah khasanah pengetahuan kita akan tumbuhan obat.  Daun afrika saat ini sudah banyak dibudidayakan masyarakat, karena keampuhan khasiatnya.  Daun Afrika sangat terkenal untuk obat penyakit diabetes, dan punya compatibilitas yang cukup luas, maksudnya banyak orang yang cocok dengan daun afrika.  meskipun banyak obat herbal atau oabat alami untuk penyakit tertentu, setiap orang belum tentu cocok dengan obat alami tersebut.
Berdasarkan pengalaman beberapa orang daun afrika ini juga ampuh untuk menurunakan kadar asam urat.
Nama daun afrika adalah terjemahan dari nama inggrisnya yaitu south afrika leaf. Nama ilmiah dari daun afrika adalah Vernonia Amygdalina. Ciri-ciri daun afrika dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

1. Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Darah

Manfaat daun afrika yang pertama adalah untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Sebagaimana kita ketahui, jika kolesterol dalam darah kita tinggi maka aliran darah akan terganggu yang mengakibatkan berbagai penyakit berbahaya seperti serangan jantung mendadak atau stroke. 
Nah, daun afrika sangat bermanfaat untuk mengatasi kolesterol tinggi dalam darah atau LDL, anda cukup meminum air rebusan daun afrika dengan teratur. Untuk menghilangkan rasa pahit dari daun afrika, anda bisa menambahkan madu dan juga jeruk nipis atau jeruk lemon agar rasanya lebih segar.

2. Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat daun afrika yang kedua adalah untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Banyak orang yang berusia di atas 50 tahun menderita tekanan darah tinggi, akibatnya tentu saja gampang marah, emosi tidak terkontrol dan bisa mengakibatkan stroke dan berujung pada kematian. untuk menurunkan tekanan darah tinggi anda bisa menggunakan herbal rebusan daun afrika

3. Mengatasi Insomnia

Daun afrika juga bisa membantun anda untuk mengatasi insomnia. Hal ini dikarenakan daun afrika memiliki efek relaksasi. Caranya adalah dengan merebus beberapa lembar daun afrika, bisa menggunakan daun afrika segar ataupun daun afrika. Minum air rebusan tersebut sebelum anda tidur. Lakukan hal tersebut selama insomnia belum membaik.

4. Mengobati Perut Kembung

Jika anda mengalami perut kembung atau yang sering dikenal juga dengan istilah bergas, nah daun afrika bisa membatun anda untuk mengatasinya. Untuk mengobati kondisi perut yang demikian, gunakan daun afrika yang di seduh dengan air panas lalu diminum. Bisa juga dengan ditambahkan madu untuk mengurangi rasa daun afrika yang pahit.

5. Mencegah Penyakit Stroke

Nah, seperti sudah dijelaskan sebelumnya, daun afrika juga berkhasiat untuk mencegah penyakit stroke,daun ini bermanfaat untuk melancarkan proses metabolisme di dalam tubuh, menjaga kelancaran darah dan mencegah penyempitan atau pembengkakan pembuluh darah di otak yang bisa menyebabkan stroke.

6. Menurunkan Gula Darah

Manfaat daun afrika yang tidak kalah luar biasanya adalah dapat menurunkan kadar gula dalam darah, hal ini tentu sangat baik sekali apalagi untuk pencerita diabetes. Nah, anda dianjurkan untuk meminum rebusan daun afrika bisa membantu menormalkan kadar gula darah yang sudah tinggi tersebut.

7. Membantu Mengobati Penyakit Diabetes

Nah ini dia manfaat daun afrika yang sangat luar biasa, yaitu dapat mengobati penyakit diabetes. Banyak yang sudah membuktikan jika dengan meminum rebusan daun afrika secara rutin bisa menyembuhkan diabetes. Bahkan pada beberapa pasien yang akan menjalani amputasi karena pembusukan yang diakibatkan diabetes, dapat diselamatkan dengan rutin meminum air rebusan daun afrika.

8. Mengobati Radang Persendian

Daun afrika juga bisa anda manfaatkan untuk mengatasi radang sendi atau rematik. Caranya sangat mudah sekali, cukup dengan meminum teh atau air rebusan dari daun afrika bisa membantu mengurangi rasa nyeri pada persendian. Jangan lupa untuk meminum air rebusan daun afrika secara rutin agar rematik pun segera sembuh. 

9. Menurunkan Resiko Penyakit Kanker Hati

Daun afrika juga berkhasiat untuk mengurangi resiko terkena kanker hati. hal ini dikarenakan daun afrika dapat mendetoksifikasi racun di dalam tubuh. Hal ini membuat manfaat daun afrika, dapat digunakan sebagai obat herbal yang sangat dianjurkan untuk mencegah penyakit kanker salah satunya adalah penyakit kanker hati.

10. Mengobati Batuk

Daun afrika juga bisa anda manfaatkan untuk mengatasi batuk, caranya sangat mudah sekali, yakni:
  • ambil daun afrika beberapa lembar
  • cuci hingga bersih lalu bisa langsung dikunyah
  • Atau, agar rasa pahitnya sedikit berkurang, seduh daun afrika dengan air panas
  • lalu air seduhan tersebut diminum selagi hangat
  • Minum seduhan daun afrika secara teratur hingga batuk mereda.

11. Mengobati Demam Panas

Anak anda mengalami panas tinggi? Manfaatkan daun afrika untuk menurunkannya. Anda dapat menyeduh daun afrika untuk diminum. Sama seperti pada penggunaan daun afrika untuk obat batuk, manfaat daun afrika yang digunakan adalah daun afrika segar dan jangan lupa untuk mencuci terlebih dahulu.Selain anak, remaja atau orang dewasa juga baik.

12. Menrunkan Demam Panas

Daun afrika juga dapat anda manfaatkan untuk menurunkan demam panas. Sama seperti pada penggunaan daun afrika untuk obat batuk, manfaat daun afrika yang digunakan adalah daun afrika segar dan jangan lupa untuk mencuci terlebih dahulu. 

13. Mengatasi Kesemutan

Anda sering mengalami kesemutan? Nah itu merupakan indikator bahwa aliran darah mengalami penyumbatan. Kesemutan yang demikian itu sebenarnya tidak berbahaya pada kesehatan. Tapi jika dibiarkan, kesemutan yang terus menerus bisa menjadi pertanda jika anda mengalami penyakit yang mungkin lebih serius. Disini, manfaat daun afrika bisa membantu anda untuk meredakan dan mengurangi frekuensi kesemutan. Bahkan jika anda meminumnya secara rutin, gejala kesemutan pun bisa sembuh sama sekali.

14. Mengobati Sakit Kepala

Selain mengobat batuk, manfaat daun afrika yang lain adalah untuk mengobati sakit kepala. Kandungan yang terdapat di dalam daun afrika juga ternyata bisa menjadi obat sakit kepala yang mujarab. Caranya adalah dengan merebus daun afrika dengan kurang lebih dua gelas air, lalu hasil rebusan tersebut diminum setelah dingin.

15. Mengobati Infeksi Tenggorokan

Daun afrika juga dapat anda gunakan untuk mengatasi infeksi pada tenggorokan anda. Hal ini karena di dalam daun afrika, terdapat sejenis zat yang mampu untuk membunuh virus, bakteri ataupun kuman penyebab terjadinya infeksi. Minum secara teratur rebusan daun afrika, dan infeksi anda pun akan segera sembuh.

16. Melancarkan BAB

Masalah buah air besar juga dapat diatasi dengan menggunakan herbal daun afrika. Atasi masalah BAB anda dengan meminum rebusan daun afrika.

17. Mengeluarkan Racun dari Tubuh

Seperti sudah dijelaskan di atas, bahwa daun afrika memiliki dapat mendetoksifikasi racun dalam tubuh. Toksin dan radikal bebas menjadi penyebab penyakit yang sangat berbahaya seperti stroke atau kanker. Kandungan di dalam daun afrika sangat berguna untuk mengusir toksin maupun radikal bebas di dalam tubuh.

18. Menyehatkan Organ Pencernaan

Selain dapat mengatasi susah buang air besar, daun afrika juga dapat anda manfaatkan untuk menyehatkan organ pencernaan seperti usus atau lambung. Daun ini dapat mencegah dan mengobati infeksi pada lambung atau usus. Seduh atau rebus daun afrika kering tersebut lalu minum.

19. Mencegah Penyakit Kanker

Manfaat daun afrika yang sangat luar biasa juga yaitu dapat mencegah penyakit kanker. Hal ini dikarenakan kandungan antioksidan yang berperan untuk menangkal radikal bebas. Berbagai perusak sel sehat bisa masuk ke tubuh manusia melalui berbagai cara seperti zat makanan, zat polutan atau gaya hidup yang tidak baik. Hal ini bisa meningkatkan tumbuhnya sel kanker yang tidak bisa dideteksi dengan mudah karena biasanya tidak menyebabkan rasa sakit pada awal gejala.
Sebagai pencegahan maka Anda bisa mengolah daun afrika segar menjadi teh. Rebus daun afrika segar dengan tiga gelas air, biarkan mendidih dan sisakan hingga 1 gelas. Minum rebusan air daun afrika jika sudah dingin.

20. Mencegah Penyakit Jantung

Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit mematikan yang dapat mengintai siapa saja. Anda dapat mencegah penyakit jantung dengan meminum rebusan dari daun afrika yang sudah kering ternyata meningkatkan senyawa pencegah penyakit jantung menjadi lebih maksimal. Senyawa yang terdapat dalam daun afrika bisa meluruhkan plak dalam pembuluh darah ke jantung.

21. Mengobati Malaria

Penyakit malaria sulit atau bahkan tidak bisa disembuhkan, ternyata tidak sepenuhnya benar. Ada banyak tanaman herbal yang bisa anda manfaatkan untuk mengobati malaria, selain dapat menggunakan daun pepaya anda juga dapat menggunakan daun afrika. Gejala penyakit ini pada awalnya tidak terlihat karena seperti flu biasa, namun bisa sangat berbahaya jika virus sudah masuk ke tubuh. Gejala lebih parah biasanya ditunjukkan dengan rasa menggigil dan nafsu makan menurun.
Cara Penggunaan
  • Rebus satu genggam daun afrika kering dengan 5 gelas air,
  • sisakan hingga 1 gelas,
  • saring kemudian minum.
  • Jika rasanya terlalu pahit maka Anda bisa menambahkan madu.

22. Menurunkan Berat Badan

Nah ini tentu merupakan kabar baik bagi anda yang sedang menjalani program diet. Manfaat daun afrika untuk diet ternyata juga sangat luar biasa.Berat badan berlebih disebabkan oleh konsumsi makanan yang berlemak tinggi, metabolisme tidak lancar juga karena kurang olahraga. 
Untuk membantu menurunkan berat badan maka Anda bisa memakai air dari rebusan daun afrika kering. Minum teh ini secara rutin, mengurangi konsumsi lemak dari hewan dan olahraga secara teratur. Dengan cara ini maka Anda bisa menurunkan berat badan dengan cepat.

23. Memberikan Istirahat Lebih Berkualitas

Jika anda mengalami masalah dengan tidur anda seperti tidur tidak nyenyak atau tidak berkualitas, anda bisa memanfaatkan daun afrika untuk mengatasinya. Nah, untuk mengatasi masalah ini maka Anda bisa membuat teh dari daun afrika kering. Minum satu gelas rebusan daun afrika kering sebelum tidur. Kandungan senyawa pada daun afrika bisa membantu mengatur otak dan sistem motorik agar tubuh bisa istirahat dengan baik.

24. Mengatasi Gangguan Diuretik

Bagi kaum lanjut usia, gangguan diuretik sangat sering sekali terjadi. Nah bagi anda sebagai anak, anda bisa membuatkan orang tua anda herbal dari daun afrika.
Oh ya, gangguan diuretik bisa menyebabkan seseorang sulit untuk buang air. Akibatnya maka bisa menyebabkan gangguan penyakit pada saluran kencing. Untuk mengatasi masalah ini adalah dengan konsumsi satu gelas air dari rebusan daun afrika yang masih segar. Namun jika keluhan sudah berkurang sebaiknya juga hentikan pengobatan.

25. Menormalkan Fungsi Paru-Paru

Manfaat daun afrika yang terakhir dari kami adalah untuk menormalkan fungsi paru-paru. Dengan mengonsumsi daun afrika dapat menghilangkan racun, dan dapat membantu bekerja secara normal.
Sangat luar biasa sekali bukan manfaat daun afrika. Nah, segera tanam tanaman herbal yang satu ini dipekarangan rumah anda agar anda bisa memanfaatkan sebaik-baiknya. Jangan lupa juga untuk membagikan artikel ini dengan yang lainnya agar yang lain juga bisa memanfaat daun afrika untuk mengatasi masalah kesehatan mereka

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes